Bertemu Rektor Unair, Dirjen Dikti Singgung Vaksin Merah Putih

Sabtu, 24 April 2021 – 22:42 WIB
Dirjen Dikti Kemendikbud Nizam saat kunjungan kerja ke Jawa Timur. Foto Humas Kemendikbud

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Nizam mengapresiasi capaian Universitas Airlangga (Unair) dan bisa menjadi satgas Covid terbesar kedua di Indonesia.

"Unair harus terus menekuni dan mengembangkan upaya yang sudah dilakukan," kata Dirjen Nizam, Sabtu (24/4).

BACA JUGA: Dua RS di Surabaya Jadi Tempat Uji Klinis Vaksin Merah Putih, Begini Persiapannya

Pada kesempatan tersebut, Nizam menyampaikan tujuannya ingin melihat perkembangan dari berbagai inovasi yang sudah dilakukan Unair seperti vaksin Merah Putih dan robot ventilator (robovent), serta potensi ke depannya agar dapat didorong dan diakselerasi. 

"Saya juga melihat kemajuan dari Unair dalam meningkatkan mutu perguruan tingginya yang signifikan sekali. Saya harap bisa terus didorong dan diakselerasi terutama dalam bidang kesehatan," imbuhnya.

BACA JUGA: Soal Nasib 53 Awak KRI Nanggala-402, Begini Kata Kepala Staf TNI AL

Selain itu, Nizam juga memantau bagaimana Rumah Sakit Pendidikan Unair dalam menjalankan fungsinya sebagai Academic Health System (AHS).

"Kami berharap RS Pendidikan Unair tumbuh menjadi rumah sakit yang maju seperti di negara maju," ujar Nizam.

BACA JUGA: Peringatan dari Pakar Hukum Unair: Kondisi Demokrasi di Era Jokowi Menuju Otoriter

Rektor Unair Mohammad Nasih pun menyambut baik Dirjen Dikti yang telah mengikuti perkembangan Unair dalam meraih berbagai capaian baik di bidang akademik maupun penelitian. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menurut Pakar Hukum Unair, Dosen Bisa Diancam Dibunuh, Dipecat


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler