Bertemu SKPD dan Camat, Anies Hanya Ngobrol Santai

Sabtu, 17 Juni 2017 – 21:27 WIB
Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan usai mengelar konferensi Pers di Rumah Borobudur, Jakarta, Senin (15/5). Dalam konferensi tersebut mereka memperkenalkan Tim Sinkronisasi Anies-Sandi yang diketuai oleh Sudirman Said. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan-Sandiaga Uno menghadiri acara buka bersama dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD), camat, dan lurah se-DKI Jakarta di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta, Sabtu (17/6).

Anies mengatakan, acara tersebut sebagai momen silaturahmi dan mengenal perangkat pemerintahan di Jakarta.

BACA JUGA: Momen Tak Terlupakan Sandiaga saat Pilkada

“Kami ngobrol santai dan tidak ada pembicaraan panjang,” kata Anies.

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu mengatakan, Ramadan sangat tepat dimanfaatkan sebagai ajang saling mengenal.

BACA JUGA: Catat, Sandiaga Tak Akan Menikmati Penghasilan sebagai Wagub DKI

Sebab, dia ingin pada saat menjabat pada Oktober mendatang, semua perangkat daerah bisa bekerja dengan kompak.

“Berhubung ada waktu, maka kami manfaatkan momen untuk saling mengenal serta menjadikan program-program yang sedang dijalankan oleh tim sinkronisasi,” tutur Anies.

BACA JUGA: Dilarang Bawa Pacar ke Rumah, Larinya ke Hotel, tak Lama Muncul Satpol PP

Anies meminta perangkat daerah membantu dirinya dan Sandi terkait hal-hal yang perlu menjadi perhatian mereka.

“Hal-hal apa yang penting untuk kami teruskan, hal yang perlu di-review, dan terobosan-terobosan yang perlu dilakukan,” ujar Anies. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bagaimana Hukum Islam Soal Fenomena Jual Beli Uang Jelang Lebaran?


Redaktur : Gilang Sonar
Reporter : Gilang Sonar, Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler