Bervakansi ke Bali? Jangan Lewatkan 10 Destinasi Ciamik Ini

Minggu, 23 Juli 2017 – 15:15 WIB
Pantai Tanah Lot di Tabanan, Bali. Foto: dokumen Radar Bali/JPG

jpnn.com - Keindahan Pulau Bali seolah tak akan pernah habis untuk dieksplorasi. Pulau di sebelah timur Jawa itu juga makin mendunia.

Jumlah selebritas dunia yang memilih Bali sebagai lokasi wisata pun tak terhitung lagi. Bahkan, tokoh dunia seperti Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Alsaud dan Presiden Amerika Serikat ke-44 Barack Obama juga memilih Bali sebagai lokasi vakansi.

BACA JUGA: 10 Tempat Diving Terbaik Asia, Empat Ada di Indonesia

Destinasi yang kondang dengan sebutan Pulau Dewata itu memang menyajikan beragam keindahan. Bahkan laman Mirror di Inggris sampai membuat daftar berisi 10 destinasi yang wajib masuk daftar turis yang berkunjung ke Bali.

Menurut Mirror, Bali memiliki pemandangan yang benar-benar menakjubkan. “10 amazing places in Bali you need to go and see if you visit,” tulis Mirror belum lama ini.

BACA JUGA: John Legend Nikmati Wonderful Time di Bali

Ada objek wisata yang benar-benar natural, tapi ada pula yang buatan manusia atau man-made. Istimewanya, Bali punya gabungan keduanya.

Lantas, apa saja 10 destinasi di Bali yang wajib masuk daftar turis mancannegara? Ini dia rinciannya;

BACA JUGA: Beginilah Jurus Pemkab Tabanan Genjot Jumlah Wisman

1. Pura Uluwatu.
Dibangun di atas tebing karang terjal yang menjulang, Pura Uluwatu yang berada di Pecatu, Kabupaten Badung memang menampilkan keindahan tersendiri. Posisinya di ujung barat daya Bali dan langsung berhadapan dengan Samudra Hindia sehingga menjadi tempat sempurna untuk menikmati sunset.

2. Air Terjun Sekumpul
Lokasinya memang tersembunyi karena dikepung hutan. Namun, Sekumpul disebut-sebut sebagai air terjun terindah di Bali. Sekumpul diambil dari nama desa tempat air terjun yang berlokasi di Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng itu.

3. Monkey Forest di Ubud
Ubud merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Gianyar, Bali. Namun, namanya sudah mendunia.

Di Ubud pula ada Mandala Wisata Wenara Wana atau yang lebih dikenal dengan sebutan Monkey Forest Ubud. Mandala Wisata Wenara Wana sebenarnya merupakan cagar alam dengan kawanan monyet di dalamnya. Selain itu, di dalam kawasan Monkey Forest juga terdapat pura.

4. Pura Besakih
Jika pengin melihat pura terbesar di Bali maka Besakih adalah jawabannya. Besakih merupakan kompleks pura di Kabupaten Karangasem yang dibangun di ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut di barat daya Gunung Agung. Besakih memiliki Pura Panataran yang sangat disucikan dan terlihat impresif.

5. Istana Air Tirta Gangga
Terletak di Kabupaten Karangasem, Tirta Gangga merupakan bekas istana yang dilengkapi taman dan kolam. Turis bisa berenang di Tirta Gangga, atau sekadar menikmati ketenangan sembari melihat ikan koi berwarna-warni.

6. Persawahan Tegalalang
Bali memiliki sistem perairan yang disebut Subak. Di Tegalalang yang berada di Kabupaten Gianyar, turis bisa menyaksikan Subak yang merupakan sistem irigasi kuno dari abat kedelapan.

Sistem Subak dimanfaatkan untuk mengairi persawahan yang dibuat terasering. Di Tegalalang pula wisatawan bisa melihat pemandangan dan aktivitas petani sembari belanja kerajinan lokal ataupun menikmati kuliner.

7. Pura Tanah Lot
Bali memang dikenal sebagai Pulau Seribu Pura. Namun, Pura Tanah Lot di Kabupaten Tabanan memang memiliki daya tarik tersendiri.

Tanah Lot merupakan sebuah pulau karang di bibir Samudra Hindia. Di atas pulau karang itu pula dibangun pura yang kini sudah kondang di seantero dunia.

Saat air surut, Tanah Lot memang terlihat menyatu dengan daratan utama Bali. Namun, saat air laut sedang pasang, Tanah Lot menjadi pulau tersendiri yang terlihat menawan.

8. Gua Gajah
Objek wisata ini sebenarnya merupakan tempat ibadah. Lokasinya di Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatu, Kabupaten Gianyar, Bali atau sekitar enam kilometer dari Ubud.

9. Gunung Batur
Bagi para turis berjiwa petualang, Gunung Batur wajib masuk dalam daftar destinasi. Gunung berapi yang masih aktif ini menyuguhkan pemandangan menakjubkan saat matahari terbit atau sunrise.

10. Hutan Bambu di Bangli
Destinasi di Kabupaten Bangli ini disebut-sebut Instagramable alias sangat layak untuk difoto dan dipajang di Instagram. Rumpun bambu yang menjulang membentuk kanopi yang teduh.(mirror/ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Popularitas Bali Dongkrak Pariwisata Jatim


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Bali   Tanah Lot  

Terpopuler