Besaran Remunerasi Berbeda Setiap Bulannya

Tergantung Akuntabilitas Kinerja

Minggu, 26 Desember 2010 – 22:34 WIB

JAKARTA - Kementerian/lembaga (K/L) penerima remunerasi jangan senang dulusebab, besaran remunerasi yang akan ditentukan Kementerian Keuangan belum tentu sama setiap bulannya

BACA JUGA: Pemda Diminta Umumkan Nilai Tes CPNS

Bisa bertambah atau malah berkurang, tergantung capaian kinerja yang dari K/L tersebut.

Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan mengatakan, salah satu indikator yang akan menentukan besaran remunerasi adalah akuntabilitas kinerja K/L, khususnya tentang pengelolaan anggaran dan hasilnya.

"Selama ini setiap penyelenggara negara hanya berpikir bagaimana menghabiskan anggaran yang tersedia agar tidak ada sisanya
Tanpa berpikir apakah anggaran yang digunakan itu dapat dinikmati masyarakat atau tidak," kata Mangindaan pada JPNN, Minggu (26/12).

Lantas bagaimana menilai hasil anggaran yang digunakan? Mangindaan menjelaskan, penggunaan anggaran akan diaudit oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP), sementara sementara tim independen serta tim akuntabilitas dari Kementerian PAN&RB yang akan menilai bagaimana hasil penggunaan anggarannya.

Bila keduanya pengelolaan anggaran dan hasilnya baik, maka tim independen berhak memberikan rekomendasi pada pemerintah tentang capaian kinerja K/L

BACA JUGA: Uskup Agung Minta Umat Tingkatkan Bela Rasa

Sebaliknya bila jelek, maka K/L tersebut bisa direkomendasikan untuk diturunkan prosentase besaran remunerasinya.

"Sekali lagi saya tegaskan, remunerasi bukan gaji atau kenaikan gaji
Karena itu sifatnya tidak tetap, selalu fluktuatif

BACA JUGA: Fans Ariel Melebihi Kuota

Bulan ini bisa dapat banyak, bulan depan belum tentu banyak," tandasnya(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sultan Tetap Harus Tanggung Jawab


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler