Besok, Bhayangkara FC Hadapi Tokyo FC

Jumat, 26 Januari 2018 – 14:10 WIB
Fans Bhayangkara FC. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Bhayangkara FC akan melakoni laga uji coba dengan salah satu klub J-League, Tokyo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (27/1) besok.

Padahal, saat ini skuad asuhan Simon McMenemy itu juga sedang mengarungi turnamen pramusim Piala Presiden 2018.

BACA JUGA: Persela Hanya Dapat Satu Poin, Aji Santoso Kecewa pada Wasit

Kemarin, skuad Bhayangkara FC masih menjalani laga kedua penyisihan grup E menghadapi Persela Lamongan di Malang.

Sedangkan Tokyo FC datang ke Jakarta dengan full team. Tim yang musim lalu bertengger di peringkat 13 J League 1, tiba di Jakarta Rabu pagi (14/1).

BACA JUGA: Pemain FC Tokyo Tak Sabar Hadapi Bhayangkara FC

Serangkaian kegiatan sudah menanti mereka, termasuk coaching clinic yang berlangsung di Cilandak, Kamis (25/1).

Salah satu pemain senior Bhayangkara FC, Indra Kahfi menjelaskan, kesempatan menghadapi Tokyo FC akan menjadi momentum belajar buat timnya.

BACA JUGA: Persela Lamongan Sukses Tahan Imbang Juara Liga 1

“Meskipun mereka berada di peringkat tengah liga Jepang, kami tidak boleh meremehkan mereka. Walaupun kami juara di Indonesia,” kata pemain yang juga menjadi anggota Polri itu.

Secara spesifik, Indra menyebutkan belum ada instruksi khusus dari Simon untuk laga uji coba menghadapi Tokyo FC.

“Hanya dia bilang kami harus melakukan perlawanan, dan have fun saja,” terangnya.

Terpisah, Tokyo FC juga membawa para pemain muda potensial mereka. Misalnya, Takefusa Kubo, penyerang 16 tahun yang sempat menimba ilmu di Barcelona. Dengan usia yang relatif muda, dia mampu menembus skuad utama Tokyo FC.

Uji coba Bhayangkara FC dengan Tokyo ini juga bagian dari memperingati 60 tahun hubungan diplomatik Jepang-Indonesia. Shohei Matsunaga, duta besar kegiatan tersebut memberikan melihat potensi Kubo layak dinantikan.

“Dia dijuluki Messi dari Jepang, saya kira akan menarik dalam uji coba nanti,” kata mantan gelandang Persib Bandung di Liga 1 musim lalu.

Hari ini kedua tim dijadwalkan menjalani uji coba lapangan di SUGBK. Sei Muroya, bek Tokyo FC menyatakan laga uji coba kontra Bhayangkara FC penuh makna.

“Kami datang ke sini untuk menang, kalau kami datang bukan tidak ada artinya buat apa,” ujar pemain 22 tahun itu.

Tokyo FC juga sudah melihat video pertandingan Bhayangkara FC musim lalu. Itu menjadi modal Tokto FC untuk menentukan strategi terbaik kala menghadapi The Guardian-julukan Bhayangkaa FC. (nap)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pesawat Delay, FC Tokyo Batal Latihan


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler