Besok, Yuddy Blusukan ke Tanjung Pinang dan Batam

Rabu, 01 Juni 2016 – 20:37 WIB
Gaya Menpan-RB Yuddy Chrisnandi saat blusukan. Foto: Humas Kemenpan-RB/dok.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Yuddy Chrisnandi memang rajin blusukan ke sejumlah instansi, baik di pusat maupun daerah.

Besok (2/6), giliran sejumlah instansi penyelenggara pelayanan publik Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, yang akan didatangi.

BACA JUGA: Servicescape, Komponen Penting Strateri Pemasaran Jasa yang Sering Dilupakan

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangkaian kunjungan kerja ke Tanjung Pinang, untuk membuka Forum Komunikasi, Koordinasi dan Konsultasi PANRB (FORK3PANRB) yang akan diselenggarakan di di Kantor Gubernur Kepulauan Riau, Jumat (3/06).

Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PANRB Herman Suryatman mengatakan, seperti biasanya, Menteri akan menyambangi sejumlah penyelenggara pelayanan publik. Hal itu dilakukan untuk memastikan pelayanan berjalan berjalan dengan baik.  

BACA JUGA: Kemenkominfo Siap Blokir Aplikasi Uber dan Grab, tapi..

“Rencananya, setelah mendarat, Kamis (02/06) Pak Menteri dan para Deputi, langsung akan blusukan,”  ujarnya.

Di Tanjuung Pinang, lanjut Herman, lokasi yang akan dituju antara lain RSUD Tanjung Pinang, Mapolres Tanjung Pinang, Samsat Tanjung Pinang, PTSP Tanjung Pinang, Dinas Dukcapil Tanjung Pinang. 

BACA JUGA: Penjelasan Mendagri tentang Pentingnya Peringatan Hari Lahir Pancasila

Selain itu, Yuddy juga akan menyambangi Kantor BPN Tanjung Pinang, dan Kantor Imigrasi Tanjung Pinang, imbuhnya.

Usai membuka FORK3PANRB, Jumat, (03/06), Menteri juga akan meninjau Pelindo I Tanjung Pinang, Pelabuhan Sri Bintan Pura. 

Dari situ Yuddy akan menuju  Pelabuhan Telaga Punggur Batam, dan melakuakn rapat dengan jajaran Bea Cukai di atas kapal. “Pak Menteri juga akan meninjau kantor Bakamla Batam,” imbuh Herman.

Seperti di kota-kota lain, sebelum dan sesudah menghadiri FORK3PANRB, Pak Menteri selalu meluangkan waktu untuk blusukan, untuk meninjau pelayanan publik, dan berdialog dengan masyarakat serta melakukan tatap muka dengan aparatur negara, utamanya petugas pelayanan. 

“Dengan cara ini, Pak Yuddy ingin memastikan kinerja ASN agar pelayanan publiknya berjalan optimal sehingga dapat memberikan manfaat maksimal bagi rakyat,” tukas Herman. (adv/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Anggap Rasionalisasi PNS Masalah Serius


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler