Bibit Harapkan Busyro Tetap 'Kencang'

Walau Cuma Menjabat Setahun

Jumat, 26 November 2010 – 12:25 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua KPK, Bibit Samad Riyanto, tidak mempersoalkan masa jabatan pengganti Antasari Azhar yang cuma setahun dengan terpilihnya Busyro MuqoddasMenurutnya, itu adalah keputusan politik yang diambil DPR, dan harus dihormati.

Lantas, mengenai apakah tempo (masa jabatan) setahun itu akan efektif, Bibit hanya bicara diplomatis

BACA JUGA: Inilah Program Busyro!

"Penilaian itu dari orang lain
Nanti silakan melihat

BACA JUGA: Basrief Arief Janji Gerak Cepat

Yang jelas, kita maunya tetap kenceng," katanya, Jumat (26/11), di Gedung KPK.

Namun, Bibit mengingatkan, penilaian tentang efektif atau tidaknya kinerja KPK ke depan, hendaknya juga bukan hanya diarahkan pada Busyro, tetapi juga pemimpin lain dan KPK secara keseluruhan
"Kalau ketua di KPK itu, bukan komandan

BACA JUGA: Busyro Gantikan Antasari

Dia hanya sebagai koordinator," ujarnya, sambil menjelaskan bahwa selama ini pekerjaan di KPK sudah ada polanya.

Saat ditanya tentang rencana Busyro yang ingin mereformasi KPK (seperti diungkapkan dalam fit and proper test, Red), Bibit menyebutkan bahwa selama ini proses reformasi sebenarnya sudah dilakukan di KPKHanya saja katanya, langkah itu tidak diekspos ke luar.

Bibit pun tidak mempersoalkan pernah diperiksanya Busyro sebagai saksi oleh KPK, dalam kasus Irawady Joenoes, Koordinator Bidang Pengawasan Kehormatan, Keluhuran Martabat dan Perilaku Hakim yang tertangkap tangan menerima suap Freddy Santoso terkait pengadaan tanah pembangunan Gedung KY"Gak masalahKecuali dia bersalahItu tanya ke penyidik," ujarnya.

Bibit juga yakin jika Busyro akan mudah beradaptasi di KPKIni karena yang bersangkutan menurutnya punya pengalaman"Seperti naik mobil pinjaman, cukup setengah jam penyesuaianKemampuan sudah ada, leadership jugaTinggal running aja sesuai dengan aturan yang ada di sini," katanya.

Sebelumnya, Trimedya Panjaitan, legislator dari Fraksi PDIP mengatakan, masa jabatan yang hanya tersisa satu tahun tidak terlalu menjadi masalah bagi Busyro Muqoddas (BM)Hal ini katanya, karena yang bersangkutan sudah lama atau berpengalaman berkecimpung di Komisi YudisialPengalaman tersebut menurutnya akan menjadikan Busyro mudah menyesuaikan diri di KPK.

"BM terpilih karena berpengalaman di lembaga kenegaraan, (dan) punya jiwa negarawanBusyro sudah empat tahun memimpin di KY, meski kewenangannya berbedaDia akan cepat running, adaptasi, meski hanya satu tahun," ujarnya pula(rnl/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebut Innalillahi, Matikan HP karena Banjir SMS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler