Bimbang Jalankan Rekomendasi Wim

Rabu, 15 Juni 2011 – 11:02 WIB
Wilhelmus "Wim" Gerardus Rijsbergen. Foto: Dok.JPNN

MAKASSAR - Manajemen PSM sedang bimbangMereka dilematis atas rekomendasi pelatih kepala, Wilhelmus "Wim" Gerardus Rijsbergen yang meminta manajemen melepas tiga legiun asing yakni Goran Subara (stoper), Srecko Mitrovic (gelandang), dan Marwan Sayedeh (striker).

Di mata manajemen, rapor Mitrovic selama ini cukup bagus sehingga akan dipertahankan bersama Kwon Jun (stoper)

BACA JUGA: Aguero Siap Terbang ke Turin

PSM justru lebih sreg melepas Richard Knopper (gelandang), yang justru dipertahankan oleh Wim.

Rencana manajemen melepas pemain asingnya, juga mendapat tanggapan dari sejumlah mantan pemain PSM di era 1990-an
Salah satunya, Hariansyah Hamid

BACA JUGA: Jorg Piter Semakin Dekat ke PSM

Menurut dia, sangat keliru kalau manajemen melepas Mitrovic, karena sangat bagus sebagai jenderal lapangan tengah.

Hariansyah yang semasa aktif bermain juga berposisi gelandang, menilai sangat sulit bagi PSM untuk mendapatkan lagi pemain seperti Mitrovic
Selain mobilitasnya tinggi, juga sangat ahli dalam melepaskan tendangan bebas

BACA JUGA: Menuju Kongres PSSI tanpa Keributan

Terbukti, kata dia, enam gol di putaran pertama LPI, semuanya berasal dari eksekusi bola-bola mati.

"Kalau menurut saya, sebaiknya manajemen jangan melepas MitrovicSebab, dia sudah sangat bagus sebagai playmakerKetika saya menyaksikan PSM bertanding, pemain asal Australia itu selalu aktif bergerak dan cara mainnya bagus," ujar Hariansyah.

Mantan pemain Barito Putra itu melanjutkan,  dibanding Knopper yang lamban, maka Mitrovic sangat enak ketika bermainMakanya, Hariansyah menyarankan sebaiknya PSM melepas Knopper saja dan tetap mempertahankan Mitrovic.

Mantan gelandang PSM, Yusrifar Djafar, juga sepakat dengan HariansyahMenurutnya, tipe Mitrovic sebagai playmaker sangat dibutuhkan PSM karena memiliki tendangan bebas mematikan dan umpan-umpannya sangat terukur.

"Mitrovic lebih fresh, mobilitas tinggi, dan sangat produktifJika dibandingkan dengan Knopper, maka Mitrovic jauh lebih berkualitasSaat ini, PSM membutuhkan pemain yang lebih segar karena rata-rata memang pemain PSM lebih muda," sarannya.

Sedangkan mantan pemain PSM junior, Budiarjo, berharap siapapun pemain yang dipertahankan asalkan penting bisa membawa PSM lebih berprestasi seperti dahulu saat era LiginaDia mengaku tidak memusingkan siapa pemain asing.

General Manager PSM, Husain Abdullah, juga menyatakan sebenarnya lebih sreg kalau Mitrovic dibanding KnopperKarena itu, pihaknya akan membicarakan lagi dengan pihak Konsorsium LPI mengenai hal itu(ram)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persema Berpotensi Pangkas Libur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler