Persema Berpotensi Pangkas Libur

Rabu, 15 Juni 2011 – 08:18 WIB
MALANG - Sebelum putaran kedua Liga Primer Indonesia (LPI) September mendatang, Persema sudah kebanjiran undangan pertandinganPada 15 Juli, Persema diundang mengikuti turnamen Piala Bupati Banyumas

BACA JUGA: Butuh Hasil dari Simoncelli

Sebelumnya, Persema sudah menyetujui undangan uji coba menghadapi dua klub di Lampung pada 25 Juli dan 30 Juli.

Lain halnya dengan uji coba di Lampung, manajemen Persema belum memberikan kata setuju dengan turnamen Piala Bupati Banyumas
Manajemen perlu memikirkan dulu undangan tersebut karena terkait dengan masa libur penggawa Persema.

Manajemen sudah merevisi jadwal libur penggawa Persema

BACA JUGA: Komite Normalisasi Mulai Dibanjiri Tekanan

Setelah menyelesaikan putaran pertama, pelatih Timo Scheunemann meliburkan tim selama dua bulan
Seme Pierre Patrick dan kawan-kawan baru akan berlatih awal Agustus

BACA JUGA: Manajemen GU Tetapkan Kontrak

Namun, karena Persema akan menjalani dua uji coba di Lampung, libur pemain dipangkasMereka diminta datang untuk menjalani latihan perdana 19 Juli di Malang.

Nah, setelah datang undangan Piala Bupati Banyumas, manajemen Persema bisa memangkas jadwal libur pemain lagi kalau memutuskan ikut turnamen tersebutBiasanya, butuh waktu minimal satu minggu untuk persiapan mengikuti turnamen berskala kecilKalau Piala Bupati Banyumas diputar 15 Juli, pemain setidaknya berlatih mulai 8 Juli.

Apakah akan memangkas libur pemain lagi, itulah yang menjadi pertimbangan manajemen PersemaManajemen merasa perlu berbicara terlebih dulu dengan Timo dan pemain"Jika harus mengikuti Piala Bupati Banyumas, konsekuensinya libur pemain kembali diperpendekMakanya, kami perlu koordinasi dulu," kata CEO Persema Didied Poernawan Affandy kemarin.

Saat ini empat penggawa asing Persema tengah pulang ke negaranyaSeme, misalnya, mudik ke KamerunBenoit Lang - yang sudah berpaspor Luxembourg - memilih pulang ke negara kelahirannya: KamerunGuy Bertrand Ngon Mamoun pergi ke Belgia karena keluarganya berada di sana kendati dia sendiri masih berkewarganegaraan KamerunSedangkan Han Sang Min  pulang ke Korea Selatan.

Kepulangan pemain asing ini juga menjadi pertimbangan manajemen karena butuh waktu agak lama jika kembali ke Indonesia"Kami belum mengatakan setuju atau tidak atas undangan di Banyumas sebelum melakukan koordinasi," ujar Didied.

Dia mengatakan, sebenarnya Piala Bupati Banyumas cukup bermanfaat bagi skuad Persema untuk persiapan ke Lampung maupun putaran kedua LPI 17 September nantiApalagi, yang mengikuti turnamen di Banyumas adalah tim-tim LPISelain mengukur persiapan, Persema bisa menjajal kekuatan lawan yang akan dihadapi di putaran keduaApalagi, sejumlah tim LPI bakal melakukan perombakan pemain.

Turnamen Banyumas juga menjadi ajang promosi LPI ke daerahDidied mengatakan, Konsorsium LPI maupun Persema serta tim LPI lainnya, harus bisa membangun nama bagus di kalangan masyarakat luas(yon/yn/jpnn/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lepas Fabregas, Arsenal Bentengi Nasri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler