jpnn.com - BMW Motorrad meluncurkan R 1250 GS Trophy Competition untuk pasar Eropa.
Sejumlah aksesori dan warna baru sebagai penanda.
BACA JUGA: 194 Mobil BMW iX Kena Recall Karena Masalah Software
Skema cat di bodi menggunakan kombinasi dua warna.
Pertama antara Lightweight Uni dan Gravity Blue Metallic Matte.
BACA JUGA: Test Drive Suzuki Ertiga Hybrid: Menikmati Rute Surabaya - Malang
Kedua ada livery spesial GS Trophy dengan sponsor, nama pembalap, serta nomor balap di beberapa bagian.
Selanjutnya beberapa aksesori yang ditawarkan, seperti pelat aluminium di bagian bawah, mika pelindung lampu depan, dan mesin.
BACA JUGA: Superbike Mewah Norton V4SV, Harganya Hampir Rp 1 Miliar
Mengusung konsep motor kompetisi, layar TFT di BMW R 1250 GS Trophy Competition juga diberi cover, termasuk pijakan kaki bergaya enduro.
Tersedia juga jok Rally, hand guard, windshield depan, dan fitur standarnya termasuk knalpot Akrapovic.
BMW R 1250 GS ditenagai mesin boxer berkapasitas 1.254 cc.
Mesin diklaim menghasilkan tenaga sebesar 136 dk pada 7.750 rpm dan torsi maksimal 143 Nm pada 6.250 rpm.
Motor touring besutan BMW tersebut sudah siap bersaing dengan rival sekelasnya Honda Africa Twin. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tergoda dengan Istri Perwira, AKP ZA Main ke Rumah, Brak! Kapolres Turun Tangan
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha