BNN Ringkus Bandar Narkoba, 1 Kg Sabu dan Ratusan Pil Happy Five Disita

Selasa, 25 April 2017 – 13:35 WIB
Ilustrasi sabu-sabu. Foto: AFP

jpnn.com, PEKANBARU - Badan Narkotika Nasional (BNN) menangkap seorang bandar narkoba berinisial Azz, di depan Wisma Tirta Kencana, Jalan Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Riau, Minggu (23/4).

Dari tangan tersangka, petugas menyita satu kilogram (kg) sabu-sabu dan ratusan butir pil Happy Five.

BACA JUGA: Sekilo Sabu-Sabu Akhirnya Jatuh ke Tangan BNN

''Tim yang turun memancing tersangka keluar, dia ditangkap di depan wisma itu,'' kata Kabid Pemberantasan dan Penindakan BNNP Riau, AKBP Haldun SH MH, kepada Riau Pos (Jawa Pos Group), Senin (24/4) kemarin.

Penangkapan kemudian diikuti juga dengan pengembangan dengan penggeledahan terhadap rumah tersangka yang tak jauh dari depan wisma tempat dia ditangkap. Di rumah inilah barang bukti narkotika ditemukan.

BACA JUGA: 14 Hari Gelar Operasi, Polisi Panen Besar

''Dari rumah tersangka, kita menemukan kurang lebih 1 Kg narkotika jenis sabu-sabu. Selain itu, ada juga ratusan butir pil happy five,'' imbuhnya.

Azz kata Haldun mengakuendpaatkan barang haram tersebut dari orang berinisial APN. ''Orang yang disebutnya ini kabur. Kita sudah masukkan dalam daftar pencarian orang (DPO) kita,’' imbuhnya.

BACA JUGA: Satres Narkoba Bekuk Pengedar Narkoba

Bersama Azz tim yang diturunkan turut melakukan penangkapan terhadap dua orang yakni Hn dan YY. Dua nama terakhir kini dalam proses di BNNP Riau, sementara Azz dibawa ke Jakarta oleh BNN pusat begitu berhasil ditangkap.

Dikatakan Haldun, Azz diberangkatkan ke Jakarta, Minggu sore kemarin sekitar pukul 17.00 WIB. ''Dua orang laki-laki ini, sudah kita amankan dan lakukan pengembangan. Keduanya kita amankan karena akan menjemput Happy Five dari tangan tersangka,'' sebutnya.

Pengembangan kini dilakukan untuk mencari orang yang menyuruh keduanya menjemput Happy Five tersebut.''Siapa yang menyuruh menjemput, itu yang kita terus kembangkan dan kita cari,'' tutupnya.(ali)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ya Ampun, Diupah Cuma Rp 9 Juta Bawa 3 Ons Sabu


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
narkoba   Bandar Narkoba   BNN  

Terpopuler