Bocah 9 Tahun Disambar Buaya

Senin, 09 Agustus 2010 – 03:33 WIB

TENGGARONG - “Monster sungai” di Kaltim memangsa manusia lagiBelum lama ini bocah 12 tahun bernama Firman, warga Sesumpu Penajam Paser Utara (PPU), disambar buaya

BACA JUGA: Gunung Karangetang Terus Aktif

Firman ditemukan dalam keadaan tak bernyawa, dengan kondisi tanpa kepala dan tangan


Kemarin, buaya menyambar bocah umur 9 tahun di wilayah Kutai Kartanegara (Kukar)

BACA JUGA: Ngejar Pedet, Kakek Tewas

Sekitar pukul 07.00 Wita, Minggu (8/8) kemarin, Jumran (9) yang tinggal di Dusun Long Tahab Desa Long Beleh Modang, Kecamatan Kembang Janggut, Kukar, disambar buaya
"Warga bersama polisi terus menyisir di sejumlah titik, tapi sampai sekarang (malam tadi, Red) jasad anak itu belum juga ditemukan," ujar Kapolres Kukar AKBP Fadjar Abdillah, kemarin.

Naas yang menimpa Jumran, lanjut kapolsek, terjadi saat korban asyik mandi di sebuah jamban terapung atau rakit yang berfungsi sebagai tempat mandi, cuci sekaligus kakus (MCK), bersama 2 kawan seusianya, bernama Deni dan Agus

BACA JUGA: Operasi Simpatik Jaya Dimulai Hari Ini

Di situ juga terdapat ibu korban, Gendut (35), yang tengah mencuci pakaian"Mendadak korban disambar buayaMenurut para saksi, buaya mencaplok Jumran tepat di bagian pinggangSetelah itu korban ditarik ke dasar sungai," kata Zainal.

Sebenarnya ibu korban sempat berusaha menolongKebetulan saat kejadian itu, Jumran berada di sisi ibunya, Gendut"Gendut berusaha keras menolong anaknyaDia sempat terlibat tarik-menarik dengan buaya, memperebutkan tubuh JumranTapi buaya itu lebih kuat dan berhasil menarik korbannya hingga tenggelamSampai sekarang ibu korban juga masih shock," ujarnya.

Selama ini Sungai Belayan yang menjadi anak Mahakam, memang banyak dihuni buaya"Saya sendiri sudah sering melihat buaya muncul atau melintas di Sungai Belayan yang cukup padat dilalui transportasi airPopulasinya di Sungai Belayan cukup banyak, apalagi di kawasan Long Beleh Modang yang termasuk daerah pedalaman terpencilMeskipun jarang terjadi seperti ini, orang disambar buaya, tapi saya kembali mengimbau agar warga selalu waspada terhadap buaya," kata Zainal.(idn/kpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Secara Makro, Duet SBY-JK Oke, tapi Sektor Lain?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler