Bos Manunggal Sejati Siap Beli Mandala

Selasa, 25 Januari 2011 – 14:27 WIB
SURABAYA - Mandala Airlines bakal segera punya investor baruSalah satu pengusaha yang sudah menunjukkan keseriusan untuk membeli maskapai tersebut adalah Sundoro Sasongko, Direktur Utama Manunggal Sejati Group, perusahaan rekanan penyediaan senjata dan peralatan TNI-Polri yang berkantor pusat di Jakarta

BACA JUGA: Kembangkan Varian, Toshiba Gandeng AMD

Tidak sekadar mengungkapkan niatnya, dia mengaku sudah bertemu langsung dengan pihak-pihak yang berkepentingan.

Sundoro menyatakan, pada 21 Januari lalu, dia bertemu empat mata dengan Dirjen Perhubungan Udara Herry Bakti di Jakarta untuk membicarakan rencana take over maskapai yang sedang merugi tersebut
Bahkan, pada hari yang sama, Sundoro menemui Presiden Direktur Mandala Airlines Diono Nurjadin untuk membicarakan pengambilalihan 51 persen saham Mandala Airlines.

"Responnya positif

BACA JUGA: Potensi Jual Saham Masih Tinggi

Pak Dirjen dan Pak Presdir Mandala sangat mendukung upaya saya untuk ikut menyelamatkan Mandala," kata Sundoro kemarin (24/1).

Dia menjelaskan, syarat yang diajukan Dirjen Perhubungan Udara saat itu adalah kesanggupan menyediakan fresh money sedikitnya USD 100 juta sebagai modal awal jangka pendek untuk mengatasi masalah yang sedang melilit Mandala
"Saya menyatakan sudah siap cash USD 25 juta

BACA JUGA: Esia Luncurkan Hape Qwerty Mini

Sisanya akan saya lengkapi dalam minggu ini," jelas pendiri perusahaan otobus Sumber Kencono itu.

Sundoro mengatakan, pekan ini dia sudah mengagendakan pertemuan dengan konsorsium perbankan internasional di Singapura guna mendapatkan dukungan finansial dalam proses pengambilalihan Mandala Airlines"Tidak gampang lho, mencari dana cash USD 100 juta hanya dalam waktu 45 hariTapi, bagaimanapun juga saya sudah siap dan tetap akan merealisasikan rencana ini," terang pemilik pabrik kecap Maggi itu.

Tentang ketertarikannya mengakuisisi Mandala Airlines, Sundoro mengungkapkan dua alasanPertama, industri penerbangan saat ini sedang sangat menjanjikanPertumbuhan ekonomi dan dunia pariwisata menyebabkan volume penerbangan meningkat"Ini bisnis yang sangat potensial," tegasnya.

Alasan kedua, Mandala Airlines merupakan maskapai yang sudah punya reputasi tinggi dan punya segmen tersendiri dengan dukungan jaringan marketing yang mapan, "Mending saya beli Mandala, daripada sudah-susah harus merintis dari awal," ujar pengusaha kelahiran Makassar tersebut.

Jika benar-benar resmi menjadi pemegang saham mayoritas Mandala Airlines, lanjut Sundoro, yang akan dilakukannya pertama kali adalah pelunasan seluruh utang dan penyelesaian refund tiket penumpang"Ini prioritas, karena akan menyangkut citra Mandala yang selama ini sebenarnya sudah bagus," ungkapnya(fif/fat/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PT Jamsostek Dituding Terlalu Berorientasi Laba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler