Braga Festival, Ramai Tapi Sepi

Minggu, 25 September 2011 – 11:01 WIB

BRAGA- Meski pagelaran Braga Festival 2011 tampak lebih megah daripada pagelaran sebelumnya, beberapa warga masih mengeluhkan ketidakjelasan event tahunan yang sudah ada sejak sekitar tujuh tahun lalu.

Bob, 21, warga Setiabudi yang mengaku menjadi langganan pagelaran Braga Festival ini mengeluhkan jadwal acara tidak jelasMenurutnya, meskipun kali ini Braga Festival 2011 terlihat lebih banyak meriah dari event sebelumnya, namun di beberapa lokasi tampak kosong dan tidak ada kegiatan.

“Sebenarnya Braga Festival kali ini lebih baik daripada sebelumnya, tapi di beberapa tempat banyak kegiatan kosong, sayang sekali tiga panggung di sini (Braga Panjang) kosong begitu saja,” akunya kepada wartawan, kemarin (24/9).

Bukan hanya itu, Bob juga menyayangkan kurangnya publikasi tentang pengisi acara selama Braga Festival 2011 berlangsung

BACA JUGA: Isu Uang Lauk Pauk Dihapus, PNS Resah

Bob mengatakan, sebelum pagelaran Braga Festival berlangsung, dirinya hanya melihat di beberapa spanduk tentang waktu pagelarannya saja.

“Saya sendiri masih belum tahu ke sini menunggu acara apanya, soalnya kalau liat di spanduk-spanduk tentang Braga Festival hanya tertulis waktu pagelarannya saja, tidak ada pengisi acaranya, banyak acara yang tidak jelas, jadi saya juga bingung mau menunggu apa di sini, ya paling liat-liat saja,” ujarnya.

Dari hasil pantauan Radar Bandung, panggung-panggung yang diperuntukkan untuk acara musik, solo performance, dan fashion on the street memang tampak kosong, bahkan tampak dijadikan tempat bermain untuk anak-anak
Namun, menjelang sore, beberapa kegiatan mulai dilakukan disetiap panggung yang ada.

Sementara itu Ketua Dewan Penasihat Braga Festival 2011, Aat Suratin, mengatakan Braga Festival 2011 merupakan masa transisi dari perpindahan konsep maupun perubahan kepengurusan pagelaran

BACA JUGA: Calon Haji Prioritas Urus E-KTP

Dan akibat masa perpindahan dan perubahan tersebut, menurut Aat, pihaknya tidak bisa membanding-bandingkan Braga Festival 2011 dengan Braga Festival ke satu sampai ke enam.

“Dulu Braga Festival kan merupakan bagian dari pemerintah provinsi, sekarang dialihkan ke pemerintah kota, jadi Braga Festival 2011 ini merupakan masa transisi, tapi kalau dilihat, antusiasme masyarakat di pagelaran kali ini cukup bagus, dari semalam saja warga sudah bejubel untuk datang ke Braga Festival,” katanya
Aat juga memperkirakan, Braga Festival 2011 akan kembali dipenuhi warga Bandung di hari akhir pagelaran.

Aat juga mengatakan Braga Festival adalah kegiatan yang diperuntukkan oleh semua warga Bandung

BACA JUGA: Bupati-Wabup Acut Dinonaktifkan

Apalagi, lanjut Aat, Braga Festival 2011 bertepatan dengan hari jadinya Kota Bandung yang ke 201, sehingga pagelaran ini merupakan pesta untuk warga Bandung(mga)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jembatan di Yahukimo Putus, Tiga Orang Hanyut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler