BRI Dorong UMKM Go Global Lewat BRILianpreneur 2021

Rabu, 01 Desember 2021 – 15:39 WIB
Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI) Sunarso dalam Press Conference UMKM EXPO(RT) BRILIAN PRENEUR 2021 yang diselenggarakan secara virtual, Rabu (1/12). Foto: jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Peran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam perekonomian nasional sangat besar dengan menempati 99 persen dari total perekonomian Indonesia.

Hal ini disampaikan Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI) Sunarso dalam Press Conference UMKM EXPO(RT) BRILianpreneur 2021 yang diselenggarakan secara virtual, Rabu (1/12).

BACA JUGA: Biaya Dana BRI Sentuh Titik Terendah Sepanjang Sejarah

"Sektor juga UMKM memberi kontribusi 61 persen pada Produk Domestik Bruto (PDB) dan menyerap tenaga kerja mencapai 97 persen dari total tenaga kerja," ujarnya.

Menurut dia ada dua tujuan BRI dalam mendukung UMKM di pasar global.

BACA JUGA: Celios Sebut KUR BRI Efektif Menjangkau UMKM hingga Pelosok

"Pertama, jika omzetnya naik, maka UMKM dapat menyerap banyak tenaga kerja dan ini tentunya akan memperbaiki neraca pembayaran," kata Sunarso.

Sunarso kemudian memaparkan BRI yang memiliki portofolio total kredit 80,5 persen di sektor UMKM.

BACA JUGA: Green Sukuk Ritel ST008 BRI Moncer, Berhasil Lampaui Target Penjualan

"Apa saja yang diedukasi? Pertama adalah kita masih memiliki isu-isu menyangkut spirit entrepreneurship. Orang memang gampang mengambil bagian dalam UMKM tetapi, apakah mereka memiliki semangat kewirausahaan yang memadai?" tuturnya.

Selain itu, Sunarso mengatakan pelaku usaha harus terbiasa menjalankan usahanya dengan administrasi dan manajerial yang baik mendapatkan kesempatan aksesibilitas.

"Pertama itu akses terhadap informasi, teknologi, akses terhadap pasar, dan pembiayaan," paparnya.

Menurut Sunarso supaya bisnis bisa berkelanjutan dan naik kelas maka pelaku UMKM harus mengenal prisip-prinsip usaha yang menerapkan good corporate government prinsipal.

BRI mengadakan proses kurasi atau pelatihan dimulai pada Januari sampai November. UMKM yang dinyatakan lulus akan ditampilkan pada Brilianpreneur di Desember bertepatan dengan ulang tahun BRI.

"Seleksinya ketat melalui proses kurasi itu. Pada kesempatan ini saya ucapkan selamat kepada UMKM yang lolos dari kurasi yang sangat profesional ini dan bisa tampil dan hadir di BRILianpreneur," ungkap Sunarso.

UMKM EXPO(RT) BRILianpreneur sudah tiga kali digelar sejak 2019 diharapkan mampu membuka akses ke pasar internasional.

"Dampak adanya BRILianpreneur ini membantu membuka akses ke pasar internasional dan menciptakan UMKM yang siap ekspor," ujar Senior Executive Vice President Treasury and Global Seevices BRI Achmad Royadi.

Achmad mengatakan pada 2020 lalu terdapat sekitar 200 UMKM yang ready to export, dan di tahun ini sudah terdapat 340 UMKM.

Peserta BRILianpreneur Yoga Sadana dari PT.Siger Jaya Abadi mengaku mendapat banyak manfaat dari mengikuti program ini.

"UMKM yang mengikuti BRIlianreneur ini akan mendapatkan banyak manfaat, salah satunya adalah kurasi karana BRI bekerja sama dengan kurator profesional sehingga produk kami yang masuk BRILianpreneur ini," tuturnya. (mcr18/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
BRI   UMKM   BBRI   BRILianpreneur 2021   Ekonomi   ekspor  

Terpopuler