BRI Siapkan Rp 1,5 Miliar di ATM Kanwil Malang

Senin, 28 Juli 2014 – 21:31 WIB

jpnn.com - MALANG – Perputaran uang pada lebaran ini bakal meningkat dibanding bulan biasanya. Sebagian besar sektor perbankan memang libur, namun ada beberapa bank yang buka terbatas.

Sebelum libur lebaran, dana triliunan rupiah telah disiapkan di Anjungan Tunai Mandiri (ATM).
Perbankan menyiapkan amunisi berupa dananya ketika lebaran. Jauh hari atau saat puasa, bank sudah bersiap dengan dana lebih untuk ATM-nya.

BACA JUGA: Pedagang Bunga Sedap Malam Untung Besar

“Transaksi meningkat ketika bulan puasa, dan berlanjut hingga lebaran,” tutur Branch Manager BTN Malang, Muhammad Adrian Syahbandi.

Dia menuturkan, untuk lebaran, BTN juga tidak beroperasi hingga Kamis (31/7) nanti. Hari berikutnya, BTN mulai buka namun dengan layanan terbatas. Akan tetapi, dia memastikan untuk pengamanan ATM dalam memfasilitasi nasabah yang akan menarik tunai.

BACA JUGA: Penjual Daging Sapi Dadakan Marak

“Ada dua shift pegawai kami yang tetap masuk ketika liburan. Mulai akhir pekan ini hingga Kamis,” beber dia kepada Malang Post (JPNN Grup).

Sementara, Wakil Pimpinan BRI Kanwil Malang, Simon Martin menuturkan, untuk area kerjanya persediaan uang ketika lebaran sangat aman.

BACA JUGA: Lebaran, Konsumsi Listrik Turun

Pasalnya, dana sebesar Rp 1,5 triliun disiapkan untuk mengisi ATM di seluruh wilayah kerja BRI Kanwil Malang, mulai dari Banyuwangi hingga Ngawi. “Untuk area Malang Raya, sekitar Rp 250 miliar,” ujarnya.

Dia merinci, BRI menyiapkan dana Rp 1 miliar untuk satu ATM. Sementara, jumlah ATM BRI mencapai 1.346. “Sedangkan Malang ada sekitar 290 ATM,” terang dia.

Dia juga menyebutkan, ketika lebaran, ada dua kantor BRI yang tetap beroperasional. Yakni BRI Cabang Sutoyo dan BRI Soekarno Hatta.

Kedua kantor itu untuk memfasilitasi transaksi penting seperti pembayaran BBM ke Pertamina. “Transaksi terbatas dan hanya sampai pukul 13.00 WIB saja,” tandas dia. (**)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga Daging Sapi Kian Meroket


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler