Bripda AF Menyaksikan Bripda YM Ditusuk, Anggota Polri Itu Terkapar

Senin, 12 Juni 2023 – 04:57 WIB
Kapolresta Kendari Kombes Muhammad Eka Fathurrahman. Foto: La Ode Muh Deden Saputra/Antara

jpnn.com, KENDARI - Bripda YM, anggota Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) ditusuk orang tak dikenal pada Minggu pagi (11/6) sekitar pukul 05.00 Wita.

Kabid Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sultra Kombes Mochammad Sholeh mengatakan saat ini pelaku dalam pengejaran.

BACA JUGA: AKBP Aszhari Kurniawan: Tembak di Tempat Gerombolan Bermotor Membuat Onar

"Saat ini kami masih mengejar pelaku, masih lidik (diselidiki)," kata Mochammad Sholeh di Kendari, Minggu.

Dia mengatakan peristiwa tersebut terjadi di dekat salah satu hotel di Jalan Edi Sabara, Kelurahan Kendari Barat, Kota Kendari.

BACA JUGA: Kompol Petrus dan 7 Anggota Brimob Dijebloskan ke Tahanan

Saat itu Bripda YM bersama temannya yang juga anggota Polri, Bripda AF.

Kombes Sholeh mengungkapkan kasus penikaman terhadap anggota Polri yang berdinas di Mapolda Sultra itu berawal dari cekcok dengan tukang parkir di daerah itu.

BACA JUGA: Nafsu Terapis SPA Melihat Anak Perempuan WN Australia Tak Bisa Dibendung

"Info awal (korban Bripda YM terlibat cekcok mulut) dengan tukang parkir," ujarnya.

YM mendapat tikaman senjata tajam pada bagian perutnya hingga akhirnya tersungkur.

Korban kemudian dibawa Bripda AF ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari untuk mendapatkan perawatan medis.

Sholeh mengatakan saat ini kondisi korban dalam keadaan stabil dan sudah membaik.

"Tidak kritis, anggota dalam keadaan sehat dan stabil, sudah dilakukan penanganan oleh dokter di Rumah Sakit Bhayangkara Kendari," jelasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolresta Kendari Kombes Muhammad Eka Fathurrahman mengatakan kasus tersebut telah ditangani Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sultra.

"Laporannya ke SPKT polda. (Kasus ini) akan ditangani oleh Direktorat Kriminal Umum Polda Sultra," katanya. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prajurit TNI Luka-Luka Dianiaya Geng Motor, Pelakunya 4 Orang


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler