Bripda Opi Kartika, si Polwan Cantik yang Serba Bisa

Rabu, 05 September 2018 – 05:57 WIB
Bripda Opi Kartika. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Meski berstatus sebagai pelayan masyarakat, Bripda Opi Kartika mengukir prestasi di bidang olahraga dan mengharumkan citra Korps Bhayangkara.

Elfany Kurniawan, Jakarta

BACA JUGA: Lebih Dekat dengan Widi, Polwan Cantik yang Masih Jomlo

Pekerjaan sebagai seorang polisi wanita (polwan) tak membuat Opi Kartika menjadi kaku dan beda dari kaum hawa lainnya.

Tak hanya jago mengayomi dan menjadi pelindung masyarakat, dia juga mengharumkan citra Korps Bhayangkara.

BACA JUGA: Bripda Indah, Polwan Cantik Penjaga Perbatasan RI-Malaysia

Polwan yang kini bertugas di Satpolair Polres Ciamis, Jawa Barat ini terbukti mengantongi segudang prestasi selama bertugas sebagai anggota Polri.

Dara cantik kelahiran Ciamis pada 14 Oktober 1995 ini andal dalam menyelam. Bahkan, dia tercatat sebagai atlet bola voli dan tampil pada Pekan Olahraga Daerah (Porda) bola voli Kota Sukabumi tahun 2013 silam.

BACA JUGA: Inilah Para Polwan dan TNI Cantik di Resepsi Kahiyang-Bobby


Bripda Opi Kartika bersama rekan-rekan satu tim penyelam. Foto: Istimewa

Khusus untuk menyelam, gadis pemilik pangkat brigadir polisi dua (Bripda) ini punya prestasi khusus. Dia tercatat sebagai salah satu peserta pemecah rekor MURI untuk kategori penyelaman massal.

Penyelaman itu dilakukan dalam rangka mengibarkan bendera merah putih terbesar di dalam air. Sehingga, sangat tepat dia ditugaskan pimpinan di satuan khusus perairan, karena kemampuan menyelamnya tak perlu diragukan lagi.

Polwan yang pernah mengemban tugas di Polres Pangandaran ini juga tak pernah mengeluh dalam menjalankan tugas.

“Ya di mana saja (ditugaskan), saya siap,” tegas polwan yang pernah mengemban pendidikan di SMA 1 PGRI Kota Sukabumi ini.

Kemudian, pehobi olahraga lari dan adventure ini ternyata sejak kecil sudah mengidam-idamkan menjadi anggota Polri.

Sehingga, setelah lulus SMA, dia memutuskan mendaftar sebagai anggota Polri dan lulus Pendidikan Polri 29 Desember 2016 di SPN Cisarua Polda Jabar. “Syukur alhamdulillah, saya diterima,” ujarnya.


Bripda Opi Kartika saat menerima penghargaan MURI. Foto: Istimewa

Dia pun mengungkap rahasia mengapa bisa selalu semangat dan bisa mengukir banyak prestasi. Semua yang dicapai, kata Opi, atas restu dan doa orang tuanya. “Ya kebetulan orang tua saya mendukung,” urainya.

Wanita yang kerap bersepeda gowes kala santai ini juga tak lupa mengucapkan selamat kepada seluruh polwan di Indonesia.

“Selamat HUT ke-70 Polwan, dengan semangat Promoter Polwan Republik Indonesia siap mensukseskan dan mengamankan Agenda Kamtibmas 2018-2019,” tegas dia. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siapa Mau Dibimbing Polwan Secantik Ini?


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Djainab Natalia Saroh, Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler