Briptu Norman Mundur dari Kepolisian

Sabtu, 17 September 2011 – 19:28 WIB
Briptu Norman Kamaru bersama Luna Maya saat tampil di acara salah satu TV swasta. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos

JAKARTA - Anggota Brimob Gorontalo, Briptu Norman Kamaru yang mendadak terkenal dengan video lips sycn lagu "Chaiya chaiya" memutuskan mundur dari kepolisianMenurutnya, keputusan mendadak ini tidak berhubungan dengan karirnya di dunia musik

BACA JUGA: Polisi Razia Penumpang Tujuan Ambon



"Saya murni mundur karena tidak ingin lagi menjadi anggota Brimob," kata Norman kepada wartawan di Gorontalo, Jumat (16/9)


Norman menyebutkan, pengajuan pensiun dini itu sudah diajukan ke Polda Gorontalo, tetapi tidak mendapatkan persetujuan dari atasannya

BACA JUGA: Masyarakat NTT Minta Maaf

Makanya, kata dia, pihaknya bersama dengan orang tuanya akan mengajukan sendiri surat pengunduran dirinya ke Mabes Polri di Jakarta


Ayah Norman, Idris Kamaru, mengaku mendukung pilihan anaknya untuk berhenti

BACA JUGA: Pengungsi Mulai Tinggalkan SPN Batua

Ia berjanji akan mendampingi anaknya untuk menghadap ke Mabes Polri

Sebagaimana diketahui, Norman sebelumnya pernah terancam sanksi dari kesatuannya karena dianggap melakukan pelanggaran disiplinNorman melakukan syuting di salah satu televisi swasta di Jakarta tanpa izin pimpinan. 

Kejadian itu kembali berulang di GorontaloNorman diamankan oleh Polres Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, saat melakukan pengambilan foto dan videoklip lagu "Cinta Gila" ciptaan Farhat Abbas(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepres Sekdaprov Paling Telat Akhir Bulan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler