jpnn.com, JAKARTA - Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan penyaluran dana bantuan sosial bakal berjalan selama cuti Idulfitri.
Kebijakan ini sebagai bentuk kehadiran negara di tengah rakyat.
BACA JUGA: Mensos Risma Sampaikan Apresiasi dan Rasa Bangga pada Tagana
"Masyarakat jangan khawatir, penyaluran bansos akan tetap sesuai jadwal," kata Mensos usai rakor bersama sejumlah menteri dan pimpinan lembaga terkait yang dipimpin Menko PMK Muhadjir Effendy di Jakarta, Jumat (26/3).
Dia menyampaikan, untuk bansos selama masa cuti lebaran akan dilaksanakan pada awal Mei.
BACA JUGA: Tanam Pohon, Risma Bercerita tentang Kenangan Bu Mega, Bung Karno, dan GBK
Khusus untuk bansos di DKI Jakarta dan sekitarnya dilakukan pada minggu pertama atau awal minggu kedua di bulan Mei tersebut.
"Bansos ini sangat dibutuhkan masyarakat. Kami tidak akan menunda pencairannya," katanya.
BACA JUGA: Percaya Perpustakaan Mengubah Hidup, Bu Risma: Sahabat Dekat Saya Buku
Pada kesempatan tersebut Menko Muhadjir mengumumkan, larangan mudik lebaran bagi masyarakat mulai 6 sampai 17 Mei.
Dia menjelaskan, keputusan itu diambil untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 seperti yang terjadi sebelumnya yakni pada beberapa kali masa libur panjang, termasuk saat libur natal dan tahun baru 2020. (esy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad