Buang Limbah Sembarangan, Aktivitas Perusahaan Ini Distop

Selasa, 17 Maret 2015 – 22:35 WIB
Aktivitas pengelolaan limbah PT Amtex Engineering yang berada di kawasan Camo Industrial Park, Batamcentre, dihentikan sementara, Senin (16/3).

jpnn.com - BATAM - Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah (Bapedalda) Kota Batam menghentikan sementara aktivitas pengolahan limbah PT Amtex Engineering yang berada di kawasan Camo Industrial Park, Batamcentre, Senin (16/3). 

Perusahaan itu ditutup sementara terkait pengolahan limbah ilegal, karena tak memiliki ijin dari Bapedalda. Parahnya lagi, limbah tersebut menguap dan terbuang ke drainase yang mengalir hingga ke laut. 

BACA JUGA: Bagi-bagi Permen, Empat Pria Bersorban Dituduh Anggota ISIS, Nyaris Dihakimi Massa

"Limbah yang terbuang jelas mencemari lingkungan. Ini pelanggaran," ungkap Kepala Bapedalda Kota Batam, Dendi Purnomo, Selasa (17/3).

Berdasarkan sample limbah yang menguap, PH limbah PT Amtek mencapai 11. "Padahal normalnya antara 6 hingga 7, kalau ini sangat berbahaya," ungkap Dendi Purnomo.

BACA JUGA: Utusan Menteri Susi Ingkar Janji, Gubernur Kaltara Berang

Menurut Dendi, Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Bapedalda Kota Batam kini sedang memeriksa dua orang manager PT Amtek serta satu orang staffnya. Diantaranya manager Produksi PT Amtex Mr Chen, Manager Keselamatan Kerja MR Yoe, serta Staff HSE Opendi Sialagan. "Kini kami terus melakukan pemeriksaan secara intensif, apakah ada tindak pidananya atau hanya pelanggaran ijin," ungkap Dendi.

Dendi menjelaskan, PT Amtex memiliki dua unit pengolahan limbah industri. "Yang satu sudah ada ijin dan sesuai dengan standar. Satu tempat lagi tak mengantongi ijin, masih uji coba," ungkap Dendi.

BACA JUGA: Memalukan! 10 PNS Keluyuran Terjaring Razia Pamong Praja

Pengolahan limbah yang tak mengantongi ijin ini sudah berjalan sekitar satu tahun. Hingga akhirnya mengalami kecelakaan, meluap hingga ke drainase umum.

Staff HSE PT Amtex, Opendi Siallagan ketika dikonfirmasi enggan memberikan tanggapan. "Tanya sama Bapedalda saja. Kebetulan saya sedang di rumah sakit," kilah Opendi Sialagan.(hgt/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wow...Duet Maut Arzeti Bilbina dan Ahmad Dhani Diyakini Bisa Kalahkan Risma


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler