Buat Mba-mba yang Masih Jomblo, Coba lah Berkunjung ke Kota ini

Sabtu, 12 Desember 2015 – 00:18 WIB
Kota Shanghai. Foto: businessinsider

jpnn.com - SHANGHAI - Bagi Anda, khususnya wanita yang masih jomblo atau kesulitan mencari pasangan. Tidak ada salahnya untuk mengunjungi kota Shanghai. Di kota tersebut jumlah pria lebih banyak dibanding wanitanya. Sehingga banyak pria yang masih lajang dan kesulitan mendapatkan pendamping.

"Di sini susah kalau mau cari wanita (istri) karena jumlah penduduknya lebih banyak pria. Jadi kalau ada (wanita) yang mau menetap di sini, kita justru seneng," kata Aqing, salah satu pemandu wisata di Shanghai, Jumat (11/12).

BACA JUGA: Sejak 1957, Ribuan Prajurit TNI Aktif Dalam Misi PBB, Ini Rinciannya

Urusan kemapaman atau finansial, pria Shanghai tak perlu diragukan lagi. Di sana, syarat utama pria untuk bisa menikah adalah sudah mempunyai rumah pribadi.  

"Kalau mau nikah syaratnya harus punya kunci rumah, itu harus ada. Kalau nggak, susah. Orangtua biasanya nggak mau ya (menikahkan anak perempuannya-red)," ujar pria yang belajar bahasa Indonesia sejak 5 tahun lalu ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Di Shanghai, Harga Pelat Nomor Lebih Mahal Dibanding Beli Mobil

BACA JUGA: Keren Ciin...Pulang Kerja Para Suami Langsung ke Pasar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Asyikk, Tahun Depan Warga di Shanghai Boleh Tambah Anak Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler