jpnn.com - MUENCHEN – Kiper Bayern Muenchen Manuel Neuer mengaku bertanggung jawab atas kekalahan timnya saat ditekuk Arsenal dengan skor 0-2 di Emirates Stadium, Rabu (21/10) dini hari WIB.
Neuer merasa bersalah atas terjadinya gol pertama Arsenal yang dicetak Olivier Giroud pada menit ke-77. Saat itu, Neuer tak bisa menghalau bola dengan maksimal.
BACA JUGA: Tim Ini Merasa Diajari Permainan Sepakbola Oleh Barcelona
Alhasil, bola malah meluncur tepat di depan gawang Muenchen. Giroud yang berada dalam kondisi tak terjaga tidak kesulitan untuk memasukkan bola ke gawang tim racikan Pep Guardiola itu.
“Pada dasarnya, saya bermain baik. Namun, saya memang melakukan kesalahan besar atas gol pertama Arsenal,” terang Neuer setelah pertandingan sebagaimana dilansir laman UEFA.
BACA JUGA: No Messi, No Problem! Barca Masih Punya Pemain Maut Ini
“Saya pikir imbang akan menjadi hasil yang lebih layak,” tegas kiper andalan tim nasional Jerman itu. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Tim Transisi Klaim Masa Tugasnya Diperpanjang
BACA ARTIKEL LAINNYA... BOPI Tak Bisa Beri Rekomendasi Sepak Bola Nasional
Redaktur : Tim Redaksi