Bukannya Rajin Ibadah, Kakek Ini Malah Jualan Narkoba

Kamis, 10 November 2016 – 21:56 WIB
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - SAMARINDA – Usia yang sudah senja seharusnya digunakan Herman untuk rajin beribadah.

Namun, pria 60 tahun itu malah nekat berjualan narkoba.

BACA JUGA: Hiii.. Kolor Ijo Berkeliaran, Ibu Rumah Tangga Jadi Incaran

Akibatnya, dia ditangkap pihak berwajib di rumahnya di Jalan Pesut, Gang II, Kelurahan Sungai Pinang, Kecamatan Samarinda Ilir, Rabu (9/11).

Pria bercucu empat itu pun pasrah kala polisi menemukan barang bukti 16 paket sabu-sabu di rak piring dan di antara pakaian kotor.

BACA JUGA: Buruan Perekaman e-KTP, Daripada Berabe

Dia mengaku terpaksa menjadi bandar lantaran tidak lagi memiliki harta untuk memenuhi hasratnya menjadi penyalahguna sabu-sabu.

Herman tergolong familier dengan penjara. Sebelumnya, Herman pernah menjalani hukuman penjara 14 bulan pada 2004 karena kasus serupa.

BACA JUGA: ABG Indehoi Terjaring Satpol PP, Nih Fotonya

Sementara itu, pada Selasa (8/11) malam, Rudiansyah (33) diamankan polisi karena kasus serupa.

Dia bahkan sempat berusaha melarikan diri dengan melompat dari lantai dua rumahnya, Jalan Ulin, Kelurahan Karang Asam Ilir, Kecamatan Sungai Kunjang.

Beberapa waktu sebelumnya, Abdul Holid (25) ditangkap karena sabu-sabu. Padahal, dua bulan lalu, dia baru menuntaskan proses pemulihan di Balai Rehabilitasi Tanah Merah Badan Narkotika Nasional (BNN).

Dia diamankan di Jalan M Yamin, Kelurahan Gunung Kelua, Kecamatan Samarinda Ulu. “Saya kepikiran karena belum dapat pekerjaan,” jelas Holid. (dra/ndy/k8)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Enaknya, Ogah Anaknya, Begini Akibatnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler