Bukber, Presiden dan Pimpinan Lembaga Bahas Pilpres

Senin, 07 Juli 2014 – 20:16 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri pertemuan silaturahim dan buka puasa bersama dengan Pimpinan Lembaga Negara di Gedung MPR RI, Jakarta, Senin, (7/7).

Dalam pertemuan itu, Presiden dan para pimpinan lembaga membahas mengenai pelaksanaan Pilpres 9 Juli nanti.

BACA JUGA: Merasa Tertipu, Janda Hengky Samuel Daud Tuntut Keadilan

"Pada hari ini dalam rangka pemilu  agar berjalan dengan demokratis, presiden dan lembaga negara sepakat memberikan dukungan satu putaran secara damai," ujar Ketua MPR Sidarto Danusubroto dalam jumpa pers di Gedung MPR.

Masyarakat, kata Sidarto, diimbau untuk menggunakan hak suaranya di Pemilu mendatang. Selain itu, masyarakat juga diminta melakukan pengawasan terhadap jalannya pemungutan suara.

BACA JUGA: MPR Minta Capres dan Timses Tidak Menebar Teror

Sementara untuk aparat TNI-Polri, Sidarto meminta tetap menjaga netralitas hingga proses Pilpres berakhir. "Diharapkan kita punya presiden yang dipilih secara demokratis," tandas Sidharto. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Merasa Difitnah dengan Foto Jokowi Berbaju Ihram Salah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilpres, Anas Tidak Arahkan Kader PPI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler