Buku Muslim dan Halal di Vietnam Diluncurkan

Kamis, 27 Desember 2018 – 00:40 WIB
Wakil Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia dan Mahasiswa Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta Khaidir Hasram meluncurkan Buku Muslim dan Halal di Vietnam di Aula Utama Masjid Al Ikhlas. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia  Jaorana Amiruddin dan  Mahasiswa Sekolah Pascasarjana (SPS) UIN Jakarta Khaidir Hasram meluncurkan Buku Muslim dan Halal di Vietnam  di Aula Utama Masjid Al Ikhlas, Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (26/12).

Buku itu merupakan hasil riset yang menceritakan tentang kehidupan masyarakat muslim Vietnam yang mengalami pasang surut.

BACA JUGA: Wapres JK Beri Masukan Rencana Pembangunan Kantor DMI

"Sampai akhirnya saat ini masyarakat muslim Vietnam mendapatkan momentumnya. Meskipun mereka minoritas tetapi mereka dapat menikmati berbagai kemudahan menjalani kehidupan," terang Jaorana.

Direktur Selaras Global Amanah (SGA) itu menambahkan,  kemajuan demi kemajuan muslim di Vietnam mulai terlihat. Masjid-masjid direnovasi tampil megah dan cantik di pusat kota.

BACA JUGA: Wakapolri Tegaskan DMI Tak Bisa Melarang Kampanye di Masjid

Pemuda-pemuda muslim juga banyak yang bersekolah di luar negeri dan mendapatkan pekerjaan yang mapan.

BACA JUGA: Dewan Masjid Indonesia Berperan Aktif Majukan Pencak Silat

Bahkan, lanjut Jaorana, kondisi organisasi Islam di Vietnam saat ini juga semakin banyak. Kesejahteraan muslim Vietnam juga mulai meningkat. Selain itu, geliat produk halal juga semakin terasa.

"Ini dapat dilihat dari hadirnya beberapa lembaga sertifikasi halal di Vietnam. Kondisi ini telah memacu diri untuk memberikan layan produk halal terbaik bagi masyarakat," tambah Joana.

Kata sambutan dalam buku itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia (PP DMI) yang juga sekaligus Menteri Pendayaagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin.

Sementara itu, kata pengantar disampaikan oleh Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Luar Negeri PP Dewan Masjid Indonesia  sekaligus Ketua Dewan Pembina Institut Risalah Peradaban (IRP) M. Natsir Zubaedi.

Dalam peluncuran itu juga hadir Padir sebagai pembahas dan Sekertaris Departemen Hubungan Antar Lembaga dan Luar Negeri PP Dewan Masjid Indonesia Bunyan Saptomo.

Peluncuran itu sendiri diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia (PP DMI) bekerja sama dengan Pengurus Masjid Al Ikhlas, Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, PT Bank Negara Indonesia (BNI), PT Bank Mandiri, Selaras Global Amanah (SGA), dan Wardah Kosmetik. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewan Masjid Tak Berwenang Larang Khatib Berceramah Politik


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler