Bulan Ini, Mendikbud Targetkan Penyaluran KIP 60 Persen

Sabtu, 03 September 2016 – 16:31 WIB
Siswa SD. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA--‎Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengimbau seluruh kepala daerah (kada) segera mempercepat penyaluran kartu Indonesia pintar (KIP). 

Hal ini dianggap penting untuk mencapai target penyaluran KIP 60 persen

BACA JUGA: Ini 7 Arah Kebijakan Sektor Pendidikan Tahun 2017

“Kepada gubernur, bupati/walikota, mohon digerakkan para kepala desa agar bisa proakif memproses KIP. Mudah-mudahan bisa tercapai penyaluran KIP 60 persen sampai September 2016,” ujar Mendikbud, Sabtu (3/9).

Untuk mempercepat penyaluran KIP, Mendikbud dalam setiap kunker selalu menyempatkan diri mengecek penyaluran KIP. Seperti yang dilakukannya di Malang. 

BACA JUGA: Butuh 7 Ribu Guru Garis Depan, Yang Daftar Cuma 6 Ribuan

Di sela-sela rangkaian kunjungan kerja Pembukaan Pekan Budaya Indonesia, di Malang Raya, Malang Art Week 2016, Muhadjir mengunjungi SDN Mangliawan 01 Malang, SD Muhammadiyah 9 Malang, dan SD Islam Sabilillah Malang. ‎

“Saya ingin mengecek penyaluran KIP dan segera bisa melaporkan penyalurannya kepada presiden,” ujar Menteri Muhadjir.

BACA JUGA: Keren! Tiga Siswa Lamongan Ciptakan Rendang dari Hati Pisang

Di Kabupaten Malang, baru sebanyak 40 persen data penerima KIP yang masuk Dapodik. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahun‎ Depan, Guru dan Siswa Miskin Banjir Rupiah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler