Bulog Siapkan Gula dan Minyak Goreng Saset

Minggu, 26 Agustus 2018 – 01:54 WIB
Ilustrasi beras. Foto: Radar Semarang/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Perum Bulog berencana meluncurkan gula dan minyak goreng dalam bentuk saset.

Namun, kebijakan itu akan dijalankan jika beras saset yang diluncurkan sejak Juli 2018 lalu diterima dengan baik oleh masyarakat.

BACA JUGA: Kantong Keresek Bakal Kena Cukai

Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog Tri Wahyudi Saleh mengatakan, gula dan minyak goreng saset ditujukan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah.

Menurut Tri, pihaknya menyiapkan stok 10.000 ton beras saset untuk diedarkan secara bertahap.

BACA JUGA: Tekanan Nilai Tukar Rupiah Diprediksi Hingga Akhir Tahun

”Sisanya menyesuaikan permintaan,” kata Tri, Jumat (24/8).

Beras saset itu diproduksi di masing-masing wilayah penjualan. Nanti di kemasan dipasang label daerah produksinya.

BACA JUGA: Kementan Perluas Areal Tanam Bawang Putih di Tulungagung

Sejauh ini, beras dengan volume 200 gram itu dijual di warung dan pasar-pasar tradisional dengan harga Rp 2.500 per saset.

Minat masyarakat terhadap beras saset ukuran 200 gram cukup tinggi. Bahkan, permintaan masyarakat di wilayah Indonesia Timur cukup banyak.

 ”Hampir seluruh daerah sudah minta segera terealisasi wilayah masing-masing. Termasuk Papua, Maluku, semua minta segera terealisasi,” imbuh Tri.

Selain menyasar market daerah-daerah, produk beras saset diminati mahasiswa-mahasiswa Indonesia yang melancong ke luar negeri.

”Di luar negeri, kan, susah cari nasi. Jadi, kemasan saset ini sangat memudahkan dibawa traveling,” kata Tri. (agf/c6/oki)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengunjung Mal di Palembang Meningkat Jadi 250 Ribu Per Hari


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler