Cadangan Gas Baru Ditemukan di Sorong

Senin, 24 Oktober 2011 – 02:49 WIB

JAKARTA – PetroChina International (Bermuda) Ltd berhasil menemukan cadangan gas dan kondensat di North Klalin, di area sekitar Sorong, Papua BaratHasil tes sumur Eksplorasi North Klalin-1 yang dilakukan baru-baru ini, memperlihatkan produksi harian sumur tersebut mencapai 5,867 MMSCFD (juta standar kaki kubik per hari) pada bukaan 24/64 inchi, dengan kondensat ikutan sebesar 137 BCPD (barel kondensat per hari)

BACA JUGA: HIPMI Harus Susun Strategi Hadapi Krisis



Seperti keterangan perseroan yang dipublikasikan, Minggu (23/10), disebutkan Sumur tersebut dibor pada Juni 2011 dan diselesaikan September 2011
Penemuan cadangan baru tersebut akan menambah jumlah produksi gas yang dihasilkan PetroChina dari Blok Kepala Burung PSC, yang saat ini besarnya sekitar 7 ribu setara barel minyak per hari (barrel oil equivalent per day/BOEPD).

Penemuan tersebut juga sekaligus bakal menambah jumlah produksi gas dan minyak nasional, terutama menambah pasokan atas kebutuhan gas regional yang kian meningkat

BACA JUGA: Proteksi Pasar Tradisional

Kerjasama yang baik antara BP Migas dan PetroChina Kepala Burung PSC, diharapkan lapangan tersebut akan mulai berproduksi pada awal tahun 2012.

PetroChina International (Bermuda) Ltd
dimiliki oleh empat pemegang interest, yakni PetroChina International 30,000 persen, Petrogas (Basin) Ltd

BACA JUGA: BUMN Wajib Rapat Pimpinan Tiap Selasa

34,064 persen, RH Petrogas Salawati Basin BV 25,936 persen, dan PTPertamina Hulu Energy 10,000 persenPetroChina merupakan KKKS (Kontraktor Kontrak Kerja Sama) BP Migas yang memiliki lima wilayah operasi di Indonesia, masing-masing dua di Papua Barat, dua di Jambi dan satu di Tuban(lum)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dirut Baru PLN Diumumkan Selasa Pekan Depan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler