Chelsea Usung Trisula DTA

Kamis, 03 Februari 2011 – 21:18 WIB
LONDON - Keputusan Chelsea memboyong Fernando Torres dianggap bakal menyulitkan pelatih Carlo Ancelotti dalam meracik strategiSebab, Ancelotti sebenarnya sudah memiliki komposisi ideal di lini depan

BACA JUGA: Kozak Kirim Bonera-Legrottaglie ke RS

Dalam skema 4-3-3, tiga pemain reguler di depan adalah Nicolas Anelka-Didier Drogba-Florent Malouda dengan Salomon Kalou sebagai pelapis.

Keempat pemain itu merupakan mesin gol Chelsea musim ini, dengan semuanya telah menembus gol double digit
Anelka mengoleksi 14 gol, Kalou 11 gol, sedangkan Drogba dan Malouda sama-sama 10 gol.

Nah, kedatangan Torres otomatis mengubah komposisi

BACA JUGA: Wazza Masih Kurang Lima

Pertanyaannya, di manakah Torres ditempatkan dan siapa yang harus dikorbankan? Ancelotti memberi sinyal apabila opsi yang dipilihnya adalah memainkan bersama Drogba dan Anelka
Trisula DTA (Drogba-Torres-Anelka) itu siap ditampilkan, saat Chelsea menjamu Liverpool Minggu nanti (6/2).

"Saya tidak sabar menunggu kerjasama Torres dengan Drogba

BACA JUGA: Jangan Sampai PSSI Dipimpin Mantan Napi

Torres juga bisa klop dengan AnelkaTiga pemain itu bisa bermain bersama," ujar Ancelotti seusai kemenangan 4-2 atas Sunderland kemarin di Chelsea TV.

"Saya tahu siapa TorresDia pemain yang bisa bermain di semua tim, karena memiliki kemampuan fantastisDengan kualitasnya, dia tidak akan bermasalah dalam menyesuaikan diri dengan tim kami," tambah Ancelotti.

Bobby Tambling, top scorer sepanjang masa Chelsea (202 gol, 1959-1970) itu, memiliki pandangan sama dengan Ancelotti"Pemain hebat selalu bisa bermain dengan siapa sajaSaya yakin Carlo akan menemukan posisi ideal untuk Torres," ungkap Tambling dalam wawancara dengan Reuters.

Tambling juga menyebut Torres adalah suksesor tepat legenda striker pemilik nomor sembilan di Chelsea, Peter 'Ossie' Osgood"Torres seperti Ossie, sama-sama pemain istimewaBeberapa tahun lalu, ketika dia masih bermain di Atletico Madrid, saya sangat ingin melihat dia bermain di Chelsea," jelas pria 69 tahun itu(dns/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Maung Tak Berdaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler