Cihuy... Mulai 4 Desember, KAI Operasikan KA Tambahan

Senin, 30 November 2015 – 23:49 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia(KAI) kembali mengoperasikan perjalanan KA tambahan yakni KA Kertajaya. KA dengan relasi Stasiun Pasarsenen-Stasiun Pasarturi ini akan resmi beroperasi mulai 4 Desember 2015.

Penambahan KA tersebut dilakukan seiring dengan terus meningkatnya volume jumlah penumpang jelang Natal dan Tahun Baru.

BACA JUGA: Ternyata, IHT Lebih Tinggi Sumbangan Pajaknya Dibanding Freeport

"KA tambahan jumlah rangkaian sebanyak 14 gerbong kelas ekonomi AC. Jadi ini lebih panjang dari KA Kertajaya reguler yang hanya membawa 8 kereta kelas ekonomi," ujar Senior Manager Corcomm PT KAI Daop I, Bambang S Prayitno di Jakarta, Senin (30/11).

KA Kertajaya tambahan itu disiapkan dengan 1.484 tempat duduk dalam sekali jalan. Nantinya, KA Kertajaya tambahan ini hanya akan dioperasikan saat akhir pekan. Namun, khusus untuk masa Angkutan Natal 2015 dan Tahun Baru 2016, KA Kertajaya tambahan akan dioperasikan dua hari sekali.

BACA JUGA: APBN 2016, Tak Menyentuh Pembangunan Nasional Di Banten

"KA ini akan berhenti di stasiun Cirebon Prujakan, Tegal, Pekalongan

Semarang, Tawang, Cepu, Bojonegoro, Babat Lamongan dan berakhir di Stasiun Surabaya Pasarturi," terang Bambang.

BACA JUGA: Pengumuman! Mulai Besok, AirAsia Pindah ke Terminal I

Masyarakat yang ingin menggunakan KA Kertajaya tambahan sudah bisa melakukan pembelian sejak 26 November 2015. Yakni melalui channel resmi pembelian tiket KA dengan tarif promo sebesar Rp 125 ribu. Tarif itu berlaku mulai keberangkatan 4 Desember 2015 hingga 10 Januari 2016. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabar Baik bagi Pelanggan Listrik Non-Subsidi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler