Ckck..Masih Remaja Sudah Lihai 13 Kali Mencuri di Ponpes

Senin, 21 Januari 2019 – 09:15 WIB
Ilustrasi borgol. Pixabay

jpnn.com, SURABAYA - Zainal, seorang remaja 18 tahun akhirnya ketahuan setelah 13 kali mencuri di Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Aitam Sidogiri.

Remaja asal Banowati tersebut kini mendekam di Mapolsek Simokerto. Aksinya terungkap ketika Miftahus Surur, seorang guru di pondok pesantren itu, kehilangan HP Samsung di salah satu ruangan ponpes. Dia melapor ke polisi. Sebab, kejadian itu bukan kali pertama

BACA JUGA: Jangan Lengah! Ada Ibu - ibu Lihai Mencuri di Toko

Polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. ''Kami periksa dengan melihat rekaman CCTV,'' ujar Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih.

Dari rekaman CCTV, lanjut dia, pelaku diketahui masuk ke area pesantren dengan memanjat pagar.

BACA JUGA: Pelaku Pencurian Bermodus Gembos Ban Diciduk di Tebing Tinggi

Setelah itu, dia masuk melalui jendela yang tak terkunci rapat. Tak berselang lama, pelaku pun keluar dan kabur. ''Tersangka beraksi saat tengah malam, jadi sepi,'' tambahnya.

Berdasar pemeriksaan awal, tersangka sudah 13 kali melakukan curat. Bukan hanya HP, pelaku juga mengembat uang, laptop, serta puluhan sarung baru di pesantren tersebut.

BACA JUGA: Hidup Tak Tenang, Buronan Polisi Talang Ubi Menyerahkan Diri

Total kerugiannya Rp 45 juta. ''Tersangka melakukannya sejak Juni 2018,'' ujar perwira dengan satu melati di pundak itu.

Pelaku nekat mencuri karena terdesak kebutuhan sehari-hari. ''Apalagi, dia tidak bekerja,'' lanjutnya. Demi keperluan barang bukti, polisi menyita dua HP Samsung serta uang tunai.

Kini petugas mendalami kasus curat yang dilakukan Zainal. Petugas akan melakukan penyidikan guna melihat kemungkinan adanya pelaku lain yang terlibat. (jar/c22/eko/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pencuri Sarang Burung Walet Terjatuh dari Gedung, Duh Kepalanya


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler