Daerah Diminta Tepat Waktu Susun APBD

Rabu, 19 Agustus 2009 – 17:06 WIB
JAKARTA- Para kepala daerah diminta tepat waktu dalam penyusunan Perda APBDHal itu bertujuan agar bisa sesuai target waktu yang ditetapkan, antara eksekutif dan legislatif harus seirama serta saling bertautan.

“Eksekutif dan legislatif harus selalu berkoordinasi

BACA JUGA: Hakim Ad Hoc Dikurangi, Pengadilan Tipikor Lemah

Jangan sampai karena kepentingan politik, kepentingan rakyat tersandera
Dengan penyusunan APBD yang tepat waktu, rakyat terselamatkan,” ucap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam pidato kenegaraan di rapat paripurna khusus DPD RI, Rabu (19/8).

Diakuinya, setiap tahunnya daerah-daerah semakin tertib dalam penyusunan Perda APBD-nya

BACA JUGA: Eks GM PGN Dituntut 5 Tahun Penjara

Sampai saat ini sudah 108 daerah yang telah menyelesaikan Perda APBD-nya sebelum 31 Desember.

“Beberapa daerah yang sudah ada Perda APBD-nya antara lain Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Minahasa, Binjai, Palu, Palopo
Diharapkan daerah-daerah lain bisa secepatnya menyelesaikan Perda APBD-nya,” cetus SBY.

Dalam kesempatan itu juga, SBY sempat melontarkan kekagumannya pada Bali

BACA JUGA: Iwan Herdiansyah Diduga Danai Pengeboman

Katanya Bali menjadi contoh bagi daerah-daerah karena mampu bangkit dari keterpurukan pasca pemboman dan dengan integritasnya bisa mengangkat citranya di mata dunia internasional.

“Kita harus mencontohi BaliDengan integritasnya yang tinggi, daerah ini mampu membangun dan mengharumkan nama Bali lagi,” tandasnya(esy/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Optimis Tangkap 4 DPO Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler