Daerah Perbatasan Rawan Penyelundupan TKI Ilegal

Sabtu, 06 September 2014 – 16:17 WIB

jpnn.com - BALIKPAPAN - Tugas yang diemban Kapolda Kaltim yang baru Irjen Pol Drs Andayono nampaknya cukup berat. Pasalnya masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.

Menurut pengamat hukum Universitas Mulawarman (Unmul) Profesor Sarosa Hamongpranoto, salah satu prioritas yang harus diselesaikan Kapolda baru yakni penyelesaian kasus korupsi serta kerawanan penyelundupan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) secara ilegal.

BACA JUGA: Baru Dibangun, Monumen Anyer Retak

"Menurut saya masih ada tunggakan tugas yang harus disikapi oleh Kapolda baru yakni masalah hak masyarakat untuk mendapat keadilan. Seperti halnya kasus-kasus yang belum terselesaikan dan masalah penegakan hukum," tutur Sarosa seperti dilansir Balikpapan Pos (Grup JPNN), Sabtu (6/9).

Pria yang menjabat sebagai ketua Badan Kajian Hukum dan Sosial Kemasyarakatan Unmul ini menerangkan, penyelesaian permasalahan kasus korupsi tentunya harus ada koordinasi dengan pihak terkait seperti Kejaksaan.

BACA JUGA: Grup Jual Beli Ditutup Facebook Gara-gara Kaos Berlambang ISIS

"Untuk masalah ketertiban umum apakah masalah kejahatan sudah mengalami penurunan kasus atau terjadi peningkatan kasus, itu yang menjadi perhatian," ujarnya.

Belum lagi masalah disiplin lalu lintas terbukti masih banyaknya oknum masyarakat yang melakukan pelanggaran lalu lintas," beber alumnus Pasca Sarjana Universitas Gajah Mada ini. Dikatakan Sarosa, khusus untuk daerah perbatasan menurutnya masih rentan terjadinya trafficking dan penyelundupan TKI secara ilegal.

BACA JUGA: Muncul Lagi Video Panas Jilid II, Kapolres: Gawat !

"Harus diperkuat pengawasan di daerah perbatasan karena memang sejauh ini sering ditemukan adanya tenaga kerja ilegal yang masuk dan keluar melalui jalur perbatasan," ungkap Guru Besar Unmul ini.

Dia menambahkan, Polisi harus dapat menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat yang baik, sehingga keberadaannya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Menanggapi hal tersebut Kapolda Kaltim Irjen Pol Andayono mengatakan, dirinya akan berusaha untuk menjalankan tugas dengan baik dan akan melanjutkan program-program yang membangun.

"Saya siap melanjutkan program pak Dicky, dan akan membangun Polisi yang lebih humanis yang sayang terhadap masyarakat," ujar Andayono disela-sela acara perpisahan dengan Irjen Pol Dicky D Atotoy, Jumat (5/9) pagi.

Dia juga meminta kepada masyarakat ketika ada keluhan terkait kinerja Polisi yang tidak berjalan maksimal untuk melaporkan. "Jika ada anggota yang tidak menjalankan profesinya dengan baik bisa laporkan, saya pernah dinas di Propam jadi tahu," ucapnya.(pri/balipapan pos)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSK Terlaris yang Tewas Terjerat Bra Ternyata Dibunuh Pacarnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler