JAKARTA - Menteri BUMN, Dahlan Iskan berang terhadap proyek geotermalMenurutnya, meskipun sudah selesai ditender, namun proyek itu tetap tidak jalan.
Dahlan mengatakan bila proyek geotermal tidak juga dilaksanakan, lebih baik proyek itu dibatalkan saja
BACA JUGA: Dahlan Minta Batasi Ekspor Batubara
"Saya agak ekstrim, hasil tender proyek Geotermal yang tak jalan-jalan dibatalkan saja atau diberi batas waktu yang pendek," ucap Dahlan dalam Seminar Nasional Kebijakan Energi di Gedung DPR, Senin (28/11).Kalau proyek itu memang mau dilanjutkan kata Dahlan, sebaiknya pemerintah dan DPR menyediakan anggaran dalam APBN untuk mempercepat pengembangkan energi Geotermal tersebut, mengingat dampaknya begitu besar terhadap ketahanan energi nasional jika dikelola dengan baik.
"Kalau Komisi VII menyetujui subsidi yang hampir Rp200 miliar, mengapa tidak menyetujui membangunan geotermal yang dampaknya begitu besar terhadap ketahanan energi untuk kebutuhan nasional," terang Dahlan.
Seperti diketahui, berdasarkan data dari Kementerian ESDM, dari 29.038 Megawaat potensi Geotermal yang ada di Indonesia baru 4 persen atau sekitar 1.189 MW yang berhasil menjadi energi listrik
BACA JUGA: APTI Jateng Desak Pembatalan RPP Tembakau
BACA JUGA: Mamin Malaysia Banjiri Pasar
BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Pelabuhan Tikus di Batam, BC Kerepotan
Redaktur : Tim Redaksi