Dalam Sepekan, 48 Kabupaten/Kota Alami Tren Kenaikan Kasus Covid-19

Rabu, 10 November 2021 – 10:29 WIB
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan tren kasus covid. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan 43 kabupaten/kota menunjukkan tren kenaikan kasus Covid-19.

Kenaikan itu terjadi pada 33,6 persen kabupaten/kota di Jawa dan Bali dalam sepekan terakhir.

BACA JUGA: OJK Cabut Izin Usaha OFI, Bagaimana dengan Dompet Digital OVO?

"Kami akan mengumpulkan 43 kabupaten/kota di Jawa dan Bali untuk segera mengidentifikasi dan melakukan intervensi demi menahan tren kenaikan," kata Luhut dalam konferensi pers virtual, Senin (8/11).

Menurut dia, pelonggaran pada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) menyebabkan kenaikan pergerakan masyarakat.

BACA JUGA: Menko Luhut Sampaikan Kabar Gembira Kepada Presiden Jokowi

Meski mobilitas penduduk makin meningkat, 34 persen kabupaten/kota di Jawa dan Bali belum mencapai target vaksinasi.

Untuk itu, Luhut mengimbau masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi untuk beraktivitas.

BACA JUGA: Amerika Serikat Siapkan Rp 14 T untuk Borong Obat COVID-19 Ini

Namun, koordinator PPKM Jawa-Bali itu menyebutkan sejumlah tempat hiburan melakukan pelanggaran.

Untuk itu, lanjut dia, perlu dilakukan evaluasi dengan pemerintah daerah untuk membahas pelanggaran aturan PPKM yang terjadi.

“Hal ini tentunya akan menjadi evaluasi kami dan akan kami diskusikan lebih lanjut kepada seluruh pemangku kepentingan di masing-masing daerah dan sektor tersebut,” ujar Luhut Binsar. (mcr9/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kencan Singkat dengan Mitsubishi Xpander 2021


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler