jpnn.com, DELISERDANG - Polisi akhirnya berhasil menangkap dalang serta eksekutor pembunuhan sekeluarga di Deliserdang dengan korban Muhajir, istri dan seorang anaknya.
Seperti dilansir Pojoksatu (Jawa Pos Group) hari ini, otak pelaku disebut-sebut berinisial A, dan eksekutor berinisial R.
BACA JUGA: Berita Terkini Kasus Pembunuhan Sekeluarga di Deliserdang
Keduanya ditangkap dari tempat persembunyiannya di Pekanbaru, Riau.
Direktur Reskrimum Polda Sumut Kombes Pol Andi Rian membenarkan penangkapan kedua tersangka. Keduanya ditangkap setelah petugas mendapat informasi atas keberadaan mereka.
BACA JUGA: Dalang Pembunuhan Sekeluarga di Deliserdang adalah Tetangga
Sebelumnya, tim gabungan telah menangkap DN, salah seorang tersangka yang diduga turut membantu aksi pembunuhan keji tersebut.
Baca: Dalang Pembunuhan Sekeluarga di Deliserdang Tewas Ditembak
BACA JUGA: Pelaku Pembunuhan Sekeluarga di Deliserdang Dibekuk Polisi
Tersangka DN berperan membawa ketiga korban dengan mobil dan membuang jasadnya di Sungai Blumei dan laut Batubara.
Dari pengakuan tersangka, diketahui nama A dan R. A diduga sebagai otak pelaku pembunuhan sadis yang diduga sudah direncanakan.
Sementara R, diduga sebagai eksekutor menghabisi nyawa satu keluarga Muhajir.
Muhajir yang diketahui sebagai Manager PT Dolmas ditemukan tewas dengan kondisi kaki dan tangan terikat di Sungai Blumei, STM Hilir, Tanjung Morawa.
Korban tewas ditemukan setelah tiga hari menghilang dari rumahnya bersama anak dan istrinya.
Tiga hari penemuan jasad Muhajir, warga kembali menemukan jasad putranya Solihin di aliran sungai tersebut.
Sedangkan jasad istri korban, Suniarti ditemukan tewas mengapung di perairan laut Batubara. (fir)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mayat Pria Ditemukan Hanyut dengan Tangan dan Kaki Terikat
Redaktur & Reporter : Budi