Dapat Pecel Madiun dari Dahlan, Nudirman Munir Bersyukur

Jumat, 14 Februari 2014 – 22:58 WIB
Menteri BUMN, Dahlan Iskan, menyambangi Politisi Partai Golkar Nudirman Munir, yang kebetulan berada dalam satu gerbong kereta dari Surabaya menuju Jakarta, Jumat (14/2). Foto: Yessy Artada/JPNN.Com

jpnn.com - SURABAYA -- Anggota Komisi Hukum DPR, Nudirman Munir merasa bersyukur bisa berada di kereta Bangunkarta Jurusan Surabaya-Jakarta. Pasalnya, di gerbong itu, Nudirman Munir bisa segerbong dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan.

Politisi Partai Golkar ini merasa senang dapat merasakan berbagai makanan khas dari Jawa Timur, salah satunya pecel Madiun yang sengaja diborong Dahlan untuk disantap selama perjalanan.

BACA JUGA: Nasib Honorer yang Tak Lulus Masih Menggantung

Di gerbong ini, Dahlan membagikan puluhan bungkus pecel Madiun, tak terkecuali pada Nudirman yang kebetulan berada satu gerbong dengannya.

Usai menyantap pecel Madiun, Dahlan berjalan ke kursi belakang untuk menyapa Politisi Partai Golkar itu. Mantan Dirut PLN ini pun menanyakan pada Nudirman bagaimana rasa pecel Madiun yang baru saja dia nikmati. "Gimana pak nyoba pecel Madiun?," tanya Dahlan.

BACA JUGA: KPK Bisa Tetapkan Sutan Cs Sebagai Tersangka

"Saya bersyukur bisa satu kereta sama Pak Dahlan. Enak satu kereta sama bapak, banyak makanan enak, gratis lagi. Saya baru pertama kali ini makan pecel Madiun pak," seru Nudirman pada Dahlan.

Selanjutnya mereka berdua tampak berbincang santai, sesekali saling melempar canda satu sama lain. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Ke Jakarta Naik KA, Dahlan Iskan Borong Pecel Kesayangan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Pusat Tak Mau Direcoki Honorer Gagal Seleksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler