Darmayanti Lubis Ajak Warga Perantauan Bangun Daerahnya

Minggu, 17 Maret 2019 – 22:21 WIB
Wakil Ketua DPD RI Prof. Dr. Ir. Hj. Darmayanti Lubis saat menghadiri silaturahmi bersama Forum Putra Putri Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara di Jakarta. Foto: Humas DPD RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPD RI Prof. Dr. Ir. Hj. Darmayanti Lubis mengajak warga perantauan yang hidup di kota kota besar untuk ikut serta membangun daerahnya. Dia mencontohkan warga Binjai yang berdomisili di Jakarta untuk bersama sama memikirkan pembangunan kota Binjai.

Hal itu disampaikan Senator adal Sumatera Utara ini saat menggelar silaturahmi bersama Forum Putra Putri Kota Binjai Provinsi Sumatera Utara di Komplek Permahan Menteri Jalan Denpasar Raya No. 19 Kuningan Barat, Jakarta Selatan, Minggu ( 17/3)

BACA JUGA: Mervin: Pemerintah Harus Gencar Membangun Daerah yang Terisolasi

Kegiatan ini dilakukan untuk mempererat tali persaudaraan sesama anak Binjai. Dalam kegiatan ini dihadiri para tokoh-tokoh masyarakat Kota Binjai baik yang datang dari Binjai maupun yang berdomisili di Jabodetabek.

Prof. Damayanti pun menyambut gembira kehadiran forum pada acara tersebut. Dalam sambutannya, dia mendorong semua komponen masyarakat yang berasal dari Provinsi Sumatera Utara ikut serta membantu mempercepat pembangunan darah sumatera utara.

BACA JUGA: DPD Dorong Generasi Milenial Ciptakan Lapangan Kerja Bukan Pencari Kerja

"Ya, saya merasa sangat senang berkumpul dengan sesama putra putri Sumatera Utara, khususnya daerah kota Binjai, karena saya juga berasal dari Binjai," kata dia.

Darmayanti Lubis mengatakan, pertemuan ini dilakukan untuk memperekat persaudaraan, karena nilai persatuan dan kesatuan harus terus menerus di pupuk. Dia berharap masyarakat kota Binjai harus tetap menjaga perbedaan, saling menghargai, dengan begitu ikut menjaga persatuan negara.

BACA JUGA: Wakil Ketua DPD RI Ajak Generasi Milenial jadi Motor Penggerak Kemajuan Bangsa

"Saya melihat saat ini karakter anak bangsa sudah mulai luntur, untuk itu saya mengajak saudara saudara untuk terus menerus mengoptimalkan peran bapak bapak dan khususnya kaum perempuan juga berperan aktif membangun karakter putra putri daerah dengan diawali dari keluarga sendiri," ungkapnya

Forum Silahturahmi Anak Binjai ini terbentuk sejak 1970 dan yang hadir juga dari bebagai komunitas yg aktif dan rutin menggelar acara silahturahmi.

Di akhir sambutannya, Darmayanti Lubis berharap agar forum ini tetap eksis dan dipertahankan sebagai ajang silahturahmi dan ajang bertukar informasi serta ikut berperan serta percepatan pembanguan daerah khususnya kota Binjai. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPD RI Tetap Memproses Usulan Pemekaran Daerah


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler