Darmin Kecolongan: Kepala BP Batam Bukan Orang Profesional

Sabtu, 16 April 2016 – 18:45 WIB
Pimpinan BP Batam konfrensi pers tak lama setelah dilantik di Batam, Kepri. Foto: Dok.JPNN

jpnn.com - BATAM - Ketua Dewan Kawasan Pelabuhan Bebas dan Perdagangan Bebas (DK) Batam, Darmin Nasution, kecolongan. Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam yang ia lantik pada 5 April lalu, Hatanto Reksodipoetro, bukan murni profesional tapi seorang politikus.

Hal ini terungkap dalam pertemuan unsur pimpinan DPRD Batam dengan Darmin Nasution di Jakarta, Kamis (14/4) malam lalu. Mendengar fakta ini, Darmin mengaku kaget dan tak percaya.

BACA JUGA: Bupati Buka Sayembara, Hadiahnya...

"Pak Darmin gak percaya, saya bilang banyak rekan saya yang menjadi tim sukses Hatanto," kata Ketua Komisi II DPRD Kota Batam, Yudi Kurnain, Jumat (15/4).

Berdasarkan penelusuran Batam Pos (Jawa Pos Group), Hatanto memang merupakan calon anggota DPR pada pemilu legislatf 2014 lalu. Dia maju dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) untuk daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat IX.

BACA JUGA: Keren! Ibu Penjual Koran itu Nyalon di Pilkada

Dia masuk dalam daftar nomor urut dua dari delapan caleg Hanura lainnya. Namun Hatanto gagal melenggang ke Senayan.

Selain pernah menjadi caleg DPR RI dari Partai Hanura, Hatanto bersama mahasiswa dan alumni Harvard University lainnya pernah mendeklarasikan dukungan untuk pencalonan Jokowi-JK pada pilpres 2014. Selain itu, deklarasi juga didukung praktisi hukum Todung Mulya Lubis.

BACA JUGA: Kos Mewah Dirazia, Hmm Penghuninya lagi Ngapain nih?

Hatanto juga pernah dimintai masukan oleh Presiden Joko Widodo saat Indonesia berencana bergabung dengan Trans Pacific Patrnership (TPP). Kala itu, dia mengingatkan pemerintah untuk berhati-hati.

Terkait fakta-fakta ini, Kata Yudi, saat itu Darmin mengaku tidak tahu. Termasuk fakta jika Hatanto pernah menjadi caleg. Kata dia, pelantikan Hatanto atas usulan dari Presiden Jokowi.

"Dia (Darmin) tidak tahu," kata Yudi. (hgt/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buang Sampah Sembarangan, Siap-Siap Terima Hukuman Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler