Data Quick Count CSIS 30 Persen, PDIP dan Golkar Masih Ketat

Rabu, 09 April 2014 – 15:55 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Lembaga survei hampir merampungkan pengambilan data untuk penghitungan Quick Count hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 2014.

Salah satu lembaga survei yang merilis adalah Centre for Strategic and International Studies (CSIS). Dalam melakukan quick count, CSIS bekerjasama dengan Cyrus Network.

BACA JUGA: LSI Prediksi Tiga Pasangan Capres

Hingga saat ini total data yang telah masuk ke ruang hitung cepat CSIS-Cyrus Network sudah mencapai 32 persen. Untuk sementara PDIP masih memimpin dengan perolehan suara 17,89 persen disusul Golkar 14,69 persen, lalu Gerindra 11,09 persen.

Partai lainnya PKB 9,34 persen, Demokrat 9,04 persen, PAN 8,06 persen, PPP 6,92 persen, PKS 6,91 persen, Nasdem 6,75 persen, Hanura 5,76 persen, PBB 1,68 persen dan PKPI 1,03 persen. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Bawaslu Rekomendasikan Penundaan Pemilu di Maluku Utara

BACA JUGA: Di TPS Ical, Sementara PDIP Memimpin

BACA ARTIKEL LAINNYA... Quick Count JSI: PDIP Sementara Unggul, Disusul Golkar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler