Debut, Zahir Ali Langsung Rebut Dua Poin

Catat Start Terbaik Pembalap Indonesia

Senin, 23 Februari 2009 – 06:52 WIB
GAUTENG - Pergantian pembalap utama tim Indonesia di ajang A1 Grand Prix (A1 GP) benar-benar keputusan jituZahir Ali yang menggantikan Satrio Hermanto sukses merebut dua poin dalam debutnya di GP Afrika Selatan di Sirkuit Kyalami kemarin (22/2).

Dua poin tersebut diraih Zahir dengan finis di urutan kesembilan feature race

BACA JUGA: Parade Enam Gol El Real Jadi Warning Dini The Reds

Pada sprint race, dia hanya mampu finis di urutan ke-18 alias paling buncit di antara seluruh pembalap yang finis.

Prestasi Zahir yang langsung mendapatkan poin di seri perdananya itu melampaui prestasi para pembalap Indonesia di A1 GP sebelumnya
Ananda Mikola yang menjadi andalan Indonesia di dua musim pertama (2005-2006 dan 2006-2007) saja baru mendapatkan poin pertama di seri keduanya

BACA JUGA: PSSI Luncurkan Liga Pelajar

Total, Ananda menyumbangkan 17 poin bagi Indonesia di dua musim tersebut.

Adik kandung Ananda, Moreno Soeprapto, juga tak mampu meraih angka di satu-satunya seri yang diikutinya.

Yaitu, seri terakhir musim 2006-2007 di Inggris
Kiprah Satrio yang menjadi andalan sejak musim lalu pun tak begitu baik

BACA JUGA: Tuan Rumah PD 2022 Bukan Mimpi

Dia baru bisa mendapatkan satu poinItu pun diperolehnya di seri terakhir musim laluSepanjang musim 2008-2009, dia belum sekali pun menyumbangkan poin.

Di feature race kemarin, hanya 13 di antara 20 tim yang mampu menyelesaikan lombaZahir masuk finis dengan catatan waktu 1 jam, 3 menit, dan 28,612 detikCatatan tersebut terpaut 1 menit dan 3,995 detik dari urutan pertama Neel Jani (Swiss).(ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wapres Lobi Guus Hiddink


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler