KIPRAH Fernando Torres di level klub musim ini kurang mantapSejak bergabung ke Chelsea dari Liverpool, dia malah sama sekali belum mampu mencetak gol
BACA JUGA: Wozniacki Siap Menjawab Kritik
Namun, tetap saja Torres menjadi pilihan utama di lini depan timnas Spanyol.Bersama David Villa, dia menjadi andalan pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque
Masalahnya, bila menilik pada catatan gol Torres dan Villa selama membela klubnya dalam beberapa laga terakhir, Del Bosque sepertinya harus berpikir ulang
BACA JUGA: LPI Tak Kenal Peninjauan Kembali
Torres belum mencetak gol dalam tujuh laga terakhir dan Villa dalam lima laga terakhir.Bukan catatan yang bagus buat seorang striker
BACA JUGA: Hagi Dipecat, Tugay Diangkat
Hanya, Del Bosque belum berani memberi kepercayaan kepada Llorente ataupun Mata lantaran jam terbang mereka di level internasional yang masih kurang.Llorente yang merupakan top scorer Spanyol di kualifikasi Euro 2012, selama ini hanya dimainkan sebagai pemain penggantiKalau pun starter, hanya terjadi bila salah satu di antara Villa atau Torres tidak bisa diturunkan Del Bosque.
Ya, Llorente telah mencetak tiga gol di kualifikasi Euro 2012Lebih banyak ketimbang Torres dan Villa yang baru menyumbang dua golPerforma Llorente di level klub juga cukup stabilMusim ini dia mencetak 15 gol bagi Bilbao di Liga Primera Spanyol.
Sepertinya masih sulit bagi Llorente untuk merebut tempat Torres atau Villa di lini depan SpanyolApalagi, dengan tegas Torres menyatakan akan berjuang supaya tempatnya di La Furia Roja, julukan Spanyol, tetap terjaga
Kendati kesulitan mencetak gol di Chelsea, tapi Torres memiliki banyak ambisi bersama SpanyolApalagi, setelah sukses menjuarai Euro 2008 dan Piala Dunia 2010Sekarang, target berikutnya adalah mempertahankan gelar itu.
"Satu hal yang sulit di sepak bola adalah belajar bagaimana cara untuk menang, terutama ketika Anda bermain di level timnasSetelah hasil mengecewakan di beberapa turnamen, akhirnya kami merebut pretasi," bilang Torres kepada El Mundo Deportivo.
"Kami menginginkan Euro 2012Belum ada tim yang mampu merebut gelar beruntun di Euro, kemudian Piala Dunia, dan Euro lagiTarget kami adalah mampu memecahkan rekor tersebut," ungkap Torres(ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Blanc Panggil Evra dan Ribery
Redaktur : Tim Redaksi