jpnn.com - SYDNEY - Juventus hampir saja menuai malu besar dalam tur musim panas Asia 2014. Gianluigi Buffon dkk hanya bisa menekuk A-League All Stars dengan skor tipis 3-2 (0-1) dalam laga yang dilangsungkan di Sydney, Minggu (10/8) malam WIB.
Dalam laga itu, legenda hidup Juventus, Alessandro Del Piero turun gelanggang memperkuat A League All Stars. Hadirnya Del Piero ternyata bisa menjadi inspirasi bagi A League All Stars untuk bermain impresif.
BACA JUGA: Inter Milan Ditumbangkan Frankfurt 1-3
Hasilnya, A League All Stars mampu unggul terlebih dahulu lewat gol Marcelo Carrusca pada menit kesembilan. Juventus baru bisa menyamakan kedudukan lewat gol Fernando Llorente pada menit ke-58.
A League All Stars kembali unggul melalui donasi Juric pada menit ke-76. Juventus tampaknya akan mengalami kekalahan setelah selalu gagal menjebol gawang A League All Stars.
BACA JUGA: Liverpool Libas Dortmund Empat Gol Tanpa Balas
Untungnya, Juventus memiliki Paul Pogba yang sukses mencetak gol untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-87. Juventus akhirnya keluar lapangan dengan kepala tegak setelah Simone Pepe mencetak gol sesaat sebelum laga berakhir.(jos/jpnn)
Susunan pemain Juventus vs A League All Stars:
BACA JUGA: Perang Harga Perebutkan Mats Hummels
Juventus: Buffon (Storari 70); Caceres, Bonucci, Ogbonna; Lichtsteiner (Coman 80), Pogba, Pirlo, Marchisio, Evra (Asamoah 70); Tevez (Pepe 80), Llorente (Giovinco 86)
A-League All-Stars: Galekovic; Smith, Rose, Muscat, Berisha; Ibini (Hersi 66), Carrusca (Montgomery 66), Riera; North (Thwaite 66), Broich, Del Piero (Williams 64)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sesi Latihan, Alexis jadi Bintang
Redaktur : Tim Redaksi