Delman Butuh Jalur Sendiri

Sabtu, 21 Maret 2015 – 22:41 WIB

jpnn.com - PADALARANG – Delman di Kabupaten Bandung Barat (KBB) terutama wilayah Padalarang dan Batujajar tidak memiliki jalur khusus. Abdul Rozak salah satu pengguna jalan menyesalkan delman di Padalarang masih belum mempunyai jalur sendiri. ”Padahal delman sudah ada lebih dari 30 tahun,” tambahnya kepada Bandung Ekspres (JPNN Group), Jumat (20/3).

Tidak adanya jalur sendiri ini memperlambat laju kendaraan di belakang Delman. Bahkan, tidak jarang kemacetan yang terjadi akibat delman. Untuk Kecamatan Padalarang, delman sudah menjadi ciri khas.

BACA JUGA: Warga Diajari Meracik Jamu

”Jika keadaannya seperti ini, delman harusnya mempunyai jalur sendiri. Sehingga tidak lagi mengganggu kendaraan yang lainnya,” ujarnya.

Abdul juga menambahkan, jika sudah mempunyai jalur sendiri, kendaraan yang ada di Jalur Padalarang bisa lebih teratur.

BACA JUGA: Diseret Buaya Dua Kali Kedasar Sungai, Bocah Perempuan Ini Tetap Selamat

Jalur Delman, hanya beroprasi dari Babakan Loa Permai (Baloper) hingga Pasar Tagog Padalarang. Tidak pernah lebih dari daerah tersebut. Hal ini karena, Baloper adalah salah satu komplek yang sulit di Padalarang yang sulit mengakses jalan raya. Sehingga dibutuh kendaraan lagi untuk bisa mengakses jalan raya.

Di tempat yang berbeda, Rezky Ginanjar salah satu warga Baloper menuturkan dirinya lebih memilih menggunakan delman ketimbang menggunakan ojeg. ”Ongkosnya pun lebih murah. tidak perlu memakai bahan bakar minyak pula,” tambahnya. (mg5/fik/jos/jpnn)

BACA JUGA: Suplai BBM Aman

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nyepi, Beban Listrik di Bali Turun sampai 216.5 Mw


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler