Deltras Terancam Pindah Kandang

Minggu, 14 Agustus 2011 – 11:21 WIB
SIDOARJO - Delta Putra Sidoarjo (Deltras) terus berbenah menghadapi musim kompetisi baruSalah satunya mempersiapkan semua berkas sebelum proses asistensi dengan PSSI pada Senin (15/8) mendatang di Surabaya

BACA JUGA: Persipura Gandoli Tiga Pilar Timnas U-23

Pihak manajemen The Lobster, julukan Deltras, mengaku telah melengkapi lima aspek yang menjadi persyaratan berlaga di level I.

Lima aspek tersebut legal, finansial, adminstrasi personal, supporting, dan infrastruktur
Terakhir manajemen telah membereskan masalah legal yang disahkan oleh Kemenhum pada Senin (8/8) lalu

BACA JUGA: Pedrosa Akhirnya Raih Pole

Sehingga semua pengelolaan Deltras musim depan resmi dibawah bendera PT.Delta Raya Sidoarjo.

Sayangnya, untuk aspek infrastruktur Deltras menghadapi sedikit kendala
Stadion Gelora Delta yang menjadi kandang Danilo Fernando dkk musim lalu sedang dalam proses renovasi

BACA JUGA: Menunggu Tuah Villas-Boas

Dan proses peremajaan stadion yang menjadi tempat pembukaan PON XV/2000 itu diperkirakan rampung akhir tahun.

Nah, kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) GOR Sidoarjo Agus Priyanto membenarkan jika stadion kebanggaan warga Sidoarjo itu dirombak total"Mulai dari rumput lapangan, drainase, dan ruang ganti semuanya dalam proses pengerjaan," kata Agus kemarin (13/8).

Proses perbaikan stadion memang sudah digarap sejak Juni laluNamun karena perbaikan meliputi banyak bagian di stadion, sangat kecil kemungkinan untuk penyelesaiannya dipercepat"Kami tak berani memaksa pengerjaan dikebutNamun kami akan rapat dengan pihak penggarap proyek Kamis (18/8) mendatang," tutur Agus.

Menghadapi kondisi stadion yang direnovasi, sekretaris PT.Delta Raya Sidoarjo Achmad Zaini mengaku sudah mencari solusiSalah satunya yakni memindahkan laga kandang Deltras ke stadion terdekat hingga akhir tahun mendatang"Kami sudah ada beberapa nama stadion alternatif," tutur Zaini.

Pria asal Pamekasan tersebut lantas menyebut beberapa nama stadion yang ada di Surabaya, Gresik, dan MalangSedang nama Stadion Pogar, Pasuruan tak masuk dalam radar pengelolaStadion Pogar dianggap tak layak untuk menghelat laga kandang untuk kompetisi level I"Kami akan usahakan solusi terbaik untuk masalah stadion ini," ucap Zaini(dra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Park Ji-sung Bertahan hingga 2013


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler