Deltras Tidak Ragu Coret Pemain Lagi

Kamis, 15 Januari 2009 – 07:15 WIB
SIDOARJO - Penutupan pendaftaran pemain putaran II diundurSemula, penutupan akan dilakukan pada Sabtu mendatang (31/1)

BACA JUGA: Rocky Lebih Berat Dibanding Hiroyuki

Setelah adanya perubahan, pendaftaran pemain akan ditutup pada Sabtu nanti (28/2)


Nah, Delta Putra Sidoarjo (Deltras) merasa diuntungkan dengan pengunduran tersebut

BACA JUGA: Persebaya Krisis Kebugaran

Tim berjuluk The Lobster itu dapat mengevaluasi kinerja pemain dan pelatih sepanjang Februari mendatang


"Kalau memang ternyata ada pemain yang tidak bermain dengan sungguh-sungguh, kami bisa mencoretnya

BACA JUGA: Djokovic Nyaman dengan Raket Baru

Lebih baik kami rugi duit daripada rugi hasil," kata Awan Juliarto, manajer Deltras, kemarin (14/1)

Jika memang ada pemain yang dicoret, tentu Deltras harus kembali mencari pemain tambahanTentu bukan tugas yang mudah untuk mencari pemain penggantiApalagi, saat itu kompetisi sedang berjalan

"Kami juga punya tim U-21Tak apa-apa, saya lebih senang seorang pemain memiliki daya juang seratus persen meski kualitasnya 50 persen dibandingkan pemain yang punya kualitas seratus persen tapi daya juangnya 50 persen," papar Awan

Jadi, sambung dia, seorang pemain tidak bisa berleha-leha setelah terikat kontrak dengan DeltrasSebab, semuanya akan dilihat dari tiga laga yang dijalani Deltras selama Februari nanti

Deltras memang hanya melakoni tiga laga sepanjang Februari mendatangYakni, dua laga kandang dan satu awayDi kandang, Deltras bakal menjamu Persita Tangerang (1/2) dan Persijap Jepara Sabtu nanti (7/2)Sedangkan satu laga tandang bakal dilakoni saat Deltras melawat ke kandang Persitara Jakarta Utara Sabtu mendatang (14/2).

"Di antara tiga laga itu, akan kelihatan daya juang seorang pemain untuk DeltrasKalau tidak punya daya juang, pemain tersebut akan kami coret," tegas pria berkacamata tersebut

Evaluasi juga bakal dilakukan terhadap pelatih MZein AlhadadAwan menegaskan, selama Alhadad tidak bisa berkontribusi maksimal kepada Deltras, manajemen tak ragu untuk menendangnya

"Semuanya masih bisa terjadiPemain atau pelatih bisa dicoretItu semua tergantung mereka, mau main serius atau tidak," tandas Awan

Sebelumnya, pada persiapan putaran II, Deltras mencoret sembilan pemainnyaDi antaranya, Marwal Iskandar, Bambang Suprapto, Ahmad Nurosadi, dan Sonny Kurniawan(ru/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keraguan Petro Hadapi Laga Perdana


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler