Demo Tolak Kenaikan Harga BBM Panaskan Mahasiswa, Ada Suara Tegas dari Mobil Raisa

Rabu, 07 September 2022 – 22:17 WIB
Tampak mahasiswa dengan aparat kepolisian saling dorong di depan Kantor DPRD Riau. Foto: Rizki Ganda Marito/JPNN

jpnn.com, PEKANBARU - Demo mahasiswa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di kantor DPRD Riau, Pekanbaru, pada Rabu (7/9) sore sempat memanas.

Unjuk rasa itu nyaris ricuh karena massa kecewa dengan tiadanya anggota dewan yang bersedia menemui massa pedemo.

BACA JUGA: Lihat, Massa Penolak Kenaikan Harga BBM Coba Adang Wapres Maruf Amin di Palembang

Ratusan mahasiswa yang mengenakan jaket almamater kampus masing-masing itu menggelar aksi mulai pukul 15.20 WIB.

Mereka membawa berbagai spanduk berisi pernyataan tentang penolakan atas kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi.

BACA JUGA: Sudah Berkirim SMS Kepada Jenderal Andika, KSAD Dudung Mengaku Enggak Ada Masalah 

Salah satu spanduk yang dibawa massa pedemo itu bertuliskan ‘Turunkan BBM atau pejabat pemerintah yang turun dari jabatan’.

Setelah selama kurang lebih satu jam massa mahasiswa berdemo dan menggelar orasi,  ternyata tak ada  satu pun legislator DPRD Riau yang menemui mereka.

BACA JUGA: Pimpinan KPK: Tanggung Jawab Anies di Mana? Fee Tidak Bisa Kembali

Sekitar pukul 16.20 WIB, massa pedemo yang terdiri atas ratusan mahasiswa itu mulai terlibat kontak fisik dengan aparat kepolisian yang tengah berjaga.

Suasana kian panas ketika mahasiswa dan polisi yang berjaga saling dorong.

Saat aksi saling dorong terjadi, pengeras suara dari mobil Pengurai Massa (Raisa) Polri mengingatkan massa pedemo tidak bertindak anarkistis.

"Silakan saudara-saudara menyampaikan aspirasi secara terbuka, tidak melakukan tindakan anarkistis dan menjaga ketertiban umum. Jangan sampai saudara melakukan pelanggaran hukum," ucap petugas kepolisian melalui pelantang di mobil Raisa.(mcr36/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler