Densus 88 Tangkap 1 Terduga Teroris di Sukoharjo

Kamis, 01 Desember 2022 – 11:09 WIB
Ilustrasi Tim Densus 88 Antiteror menangkap terduga teroris. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SUKOHARJO - Densus 88 Polri mengungkap kasus dugaan terorisme di wilayah Sukoharjo, Jawa Tengah.

Seorang terduga teroris ditangkap Densus 88 dalam pengungkapan kasus itu.

BACA JUGA: Densus 88 Bakal Periksa Kejiwaan Perempuan Bercadar yang Todongkan Senpi ke Paspampres

Kepala Bidang Humas Polda Jateng Kombes Iqbal Alqudusy telah mengonfirmasi adanya penangkapan terduga teroris di Sukoharjo.

"Benar, ada kegiatan penegakan hukum oleh Densus 88 di wilayah Sukoharjo yang dilaksanakan pada Kamis, 1 Desember 2022," kata Iqbal saat dikonfirmasi, Kamis (1/12).

BACA JUGA: Kantor Bank BRI Diancam Teroris, TNI dan Polri Bergerak

Perwira menengah Pokri itu mengatakan Polda Jateng dan Polres Sukoharjo hanya membantu proses pengamanan dalam tindakan kepolisian terhadap terduga teroris tersebut.

Menurut Kombes Iqbal, pengungkapan kasus bakal dijelaskan lebih detail oleh Divisi Humas Polri dalam keterangan resmi.

BACA JUGA: Densus 88 Ambil Alih Kasus Perempuan Bercadar Todongkan Senjata ke Paspampres

"Secara terperinci nanti akan disampaikan lebih lanjut oleh Divhumas Polri dan Densus 88," tutur Iqbal. (cr3/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler