Detik-Detik Pekerja Terbakar di Gudang Gas Elpiji, Innalillahi

Kamis, 18 Mei 2023 – 10:17 WIB
Tim Inafis melakukan olah TKP di pangkalan gas LPG di Makassar seusai kejadian yang menewaskan satu pekerjanya terbakar saat terjadi kebocoran gas, Rabu (17/5/2023). ANTARA/Darwin Fatir.

jpnn.com, MAKASSAR - Seorang pekerja di pangkalan gas elpiji (LPG), Bahar Daeng Nai (20) tewas terbakar seusai disambar api dari gas yang bocor di gudang Jalan Sinassara, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

"Korban dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Pelamonia, Rabu, pukul 15.00 WITA," kata Kapolsek Tallo AKP Ismail di Makassar, Rabu (17/5).

BACA JUGA: Innalillahi, Anggota DPRD Gorontalo Utara Mengalami Kecelakaan Mengerikan

Dari keterangan saksi mata, Burhan, kejadian itu berlangsung pada Selasa (16/5) sekitar pukul 23.00 WITA.

Awalnya Burhan pergi ke gudang gas untuk membukanya, tetapi saat masuk dia mendengar suara korban minta pertolongan.

BACA JUGA: Dradjad Wibowo: Presiden Tidak Punya Pilihan kecuali Mengganti Menkominfo Johnny Plate

"Korban sempat lari dari gudang untuk menyelamatkan diri. Saat itu sempat ditolong sama Burhan, lalu dia (saksi) masuk kembali ke gudang menutup mobil yang sempat terbakar, kemudian membantu membawa korban ke rumahnya," tutur Ismail.

Melihat kondisi korban luka parah, saksi mengantar Bahar ke RS Pelamonia untuk mendapat pertolongan. Namun, pada pukul 15.00 WITA, pekerja itu dinyatakan meninggal dunia.

BACA JUGA: Gegara Popok, Istri Tewas di Tangan Suami

Ismail menyebut tubuh korban bagian depan mulai muka, ketiak, sampai bagian kaki terlihat gosong.

Polisi menduga insiden itu terjadi akibat adanya kebocoran gas di gudang pangkalan gas LPG tersebut.

Sementara, korban yang saat itu menjaga gudang sempat merokok, sehingga gas yang bocor menyambar Bahar sehingga korban terbakar.

Api bahkan sempat menyambar sebuah mobil yang terparkir, tetapi masih dapat diselamatkan.

Seusai kejadian, pihak polsek memasang garis polisi untuk keperluan penyelidikan oleh tim Inafis Polrestabes Makassar, guna mencari tahu penyebab utama insiden tersebut.

"Kami mendapatkan tiga orang saksi yang menrangkan bahwa awalnya kejadian bersumber dari kebocoran gas," ujar Ismail.

Namun, pihaknya tetap melakukan penyelidikan apakah ada motif kelalaian atau tidak.

"Dari keterangan, korban baru beberapa hari kerja di gudang tersebut," ujarnya.

Pemilik pangkalan gas, Akbar menyebut sisa puntung rokok yang masih terbakar di asbak diduga membakar penutup mobil, lalu tiba-tiba api mulai besar dan menyambar baju korban.

"Karena panik lalu (korban) berteriak dan didengar orang tuanya yang juga pekerja di tempat itu. Kemudian dicoba ditolong. Untung api tidak membesar dan bisa dicegah ," kata Akbar.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler